Hasil Piala AFF U-16: Bantai Laos 4-1 di Babak I, Timnas Indonesia Selangkah Lagi ke Semifinal!

Kamis, 27 Juni 2024 | 20:25 WIB
Hasil Piala AFF U-16: Bantai Laos 4-1 di Babak I, Timnas Indonesia  Selangkah Lagi ke Semifinal!
Arsip - Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2024. (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia U-16 sementara unggul 4-1 atas laos di babak pertama laga pamungkas Grup F Piala AFF U-16 2024 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (27/6/2024) malam WIB. Situasi ini bikin tim Merah Putih selangkah lagi lolos ke babak semifinal.

Jalannya babak pertama sudah sengit sejak awal. Laos cukup memberikan tekanan, begitu juga Timnas Indonesia U-16.

Pemain Laos, Phayak Siphanom berhasil membobol gawang Timnas Indonesia U-16 lewat titik putih pada menit ketujuh. Dia dengan tenang melepaskan tembakkan ke pojok kanan gawang yang mampu menaklukan kiper Muhammad Nur Ichsan.

Tertinggal 0-1 membuat Timnas Indonesia U-16 tampil lebih agresif. Mereka sadar posisinya terancam gugur jika kalah melawan Laos.

Baca Juga: Jadi Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Pelatih Australia Tak Segan Tebar Ancaman

Ada beberapa peluang yang didapat Timnas Indonesia U-16 sampai dengan menit ke-15. Namun, solidnya pertahanan lawan bikin tim asuhan Nova Arianto kesulitan mencetak gol penyama kedudukan.

Pada menit ke-22 Timnas Indonesia U-16 dihadiahi penalti oleh wasit setelah Muhammad Zahaby alias Gholy dijatuhkan di kotak terlarang. Maju sebagai eksekutor, Gholy berhasil membawa Garuda menyamakan kedudukan 1-1.

Timnas Indonesia U-16 semakin termotivasi setelah membuka skor. Hingga pada akhirnya tim Merah Putih berhasil membalikkan keadaan pada menit ke-30.

Berawal dari tendangan penjuru Fabio Azkairawan, kapten laos Sayyavath Vansavath menyundul bola ke dalam gawangnya sendiri.

Timnas Indonesia U-16 tanpa henti terus menggempur pertahanan Laos. Lawan dibuat ketar-ketir oleh gempuran tim Merah Putih.

Baca Juga: Jens Raven Selesai Ambil Sumpah WNI, Siap Bela Timnas Indonesia

Hingga pada akhirnya Timnas Indonesia U-16 unggul 3-1 pada menit ke-37. Josh Holong kali ini yang mencatatkan namanya di papan skor usai tandukkan ke belakangnya tak bisa dibendung kiper Laos.

Jelang babak pertama selesai, Timnas Indonesia U-16 menambah keunggulan menjadi 4-1. Umpan Fabio mampu disundul ke dalam gawang oleh kapten Garuda Putu Panji.

Tidak ada lagi gol tercipta sampai peluit turun minum. Timnas Indonesia U-16 sementara unggul 4-1 di babak pertama.

Susunan Pemain

Timnas Indonesia U-16: Mohd Nur Ichsan; Dafa Zaidan, Putu Panji, Raihan Apriansyah; Fabio Azkairawan, Nazriel Alfaro Syahdan, Daniel Afrido, Mathew Ryan; Muhammad Zahaby, Josh Holong.

Pelatih: Nova Arianto.

Laos: 1Thitsakhone Sumlivongvath; Phisith Orr, Bounthasak Chandala, Daophahad Kamkasomphou, Phayak Siphanom, Binly Donsanouphit, Sayyavath Vansavath, Xayyasith Chitpasong, Phoutthasak Sihakhot; Sikanda Xaisongkham, Ki Mounkanyah.

Pelatih: Kanlaya Sysomvang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI