Cara Shin Tae-yong Cegah Timnas Indonesia Jadi Bulan-bulanan di Grup Neraka Kualifikasi Piala Dunia 2026

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 27 Juni 2024 | 19:50 WIB
Cara Shin Tae-yong Cegah Timnas Indonesia Jadi Bulan-bulanan di Grup Neraka Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sementara tim yang finis ketiga dan keempat di masing-masing grup putaran ketiga bakal mendapat tiket ke putaran keempat.

Di putaran keempat, sebanyak enam tim akan dibagi ke dalam dua grup. Masing-masing juara grup lolos ke Piala Dunia 2026, sedangkan runner-up ke putaran kelima.

Di putaran kelima, masing-masing runner-up grup putaran keempat akan diadu untuk mendapatkan satu tiket ke babak play-off di mana mereka akan menghadapi tim-tim dari benua lain yakni Afrika, Amerika Latin, Amerika Utara dan Oceania.

Timnas Indonesia sendiri masuk Grup C pada putaran ketiga. Mereka akan bersaing dengan Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain dan China.

Di atas kertas, ini merupakan grup neraka di mana Jepang, Australia dan Arab Saudi adalah tim langganan lolos ke Piala Dunia.

Timnas Indonesia juga merupakan tim dengan Ranking FIFA terendah di Grup C yakni 134. Berbanding Jepang (7), Australia (23), Arab Saudi (56), Bahrain (81) dan China (88).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI