Suara.com - Timnas Indonesia bersiap menghadapi lawan-lawan tangguh di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Acara pengundian grup atau drawing akan digelar pada Kamis, 27 Juni mendatang di Kuala Lumpur, Malaysia.
Momen ini menjadi sejarah bagi Tim Garuda, menandai pertama kalinya mereka lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia sejak format baru diperkenalkan pada 2018.
Skuad asuhan Shin Tae-yong ini menjadi satu-satunya wakil ASEAN yang melaju ke fase ini setelah menjadi runner-up Grup F di putaran kedua.
Perjalanan gemilang Timnas Indonesia di putaran kedua diwarnai dengan koleksi 10 poin, hasil dari kemenangan 2-0 atas Filipina di laga pamungkas di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada 11 Juni lalu.
Namun, perjuangan Tim Garuda diprediksi bakal semakin berat di putaran ketiga. Berada di pot 6, tim asuhan Shin Tae-yong berpotensi berhadapan dengan raksasa Asia seperti Jepang, Korea Selatan, dan Iran yang berada di pot 1.
Selain itu, tim kuat lain seperti Arab Saudi, Irak, dan Australia juga menjadi momok menakutkan bagi Marc Klok dan kawan-kawan.
Jelang acara drawing ini, Timnas Indonesia tak diwakili pelatih Shin Tae-yong. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengonfirmasi bahwa pelatih asal Korea Selatan tersebut masih dalam tahap pemulihan dan tidak dapat mendampingi tim.
"Saya akan pergi sendiri karena beliau masih dalam tahap pemulihan," kata Erick Thohir kepada awak media beberapa waktu lalu.
Format Ketat Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia
Sebanyak 18 tim yang lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan dibagi menjadi tiga grup. Masing-masing grup diisi enam tim, di mana dua tim teratas di setiap grup akan melaju langsung ke Piala Dunia 2026.
Sementara itu, tim peringkat ketiga dan keempat di setiap grup masih memiliki peluang untuk lolos ke putaran keempat. Di fase ini, mereka akan kembali bertanding untuk memperebutkan tiket lolos langsung atau melaju ke putaran kelima.
Jadwal Drawing Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia
Tanggal: Kamis, 27 Juni 2024
Tempat: Kuala Lumpur, Malaysia