Hasil Euro 2024: Hungaria Susah Payah Kalahkan Skotlandia 1-0, Masih Mungkin Lolos Babak 16 Besar

Senin, 24 Juni 2024 | 05:35 WIB
Hasil Euro 2024: Hungaria Susah Payah Kalahkan Skotlandia 1-0, Masih Mungkin Lolos Babak 16 Besar
Gelandang Hungaria Andras Schaefer merayakan gol timnya ke gawang Skotlandia pada pertandingan Grup A Piala Eropa 2024 di Stuttgart Arena, Stuttgart, Minggu (23/6/2024). (ANTARA/AFP/LLUIS GENE)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tendangan bebas itu diambil oleh Dominik Szoboszlai ke tiang jauh untuk disundul Orban mengenai mistar gawang.

Szoboszlai melepaskan tembakan keras yang tidak berbuah gol, dan baru pada menit ke-53 Skotlandia mampu mencatatkan tembakan ke gawang Hungaria.

Pemain Hungaria Barnabas Varga mengalami insiden mengerikan saat ia berduel Anthony Ralston untuk menyambut tendangan bebas, dan membuat dirinya terjatuh dengan punggung menghantam tanah terlebih dahulu.

Kejadian itu membuat pertandingan harus ditunda sementara untuk membuat Varga bisa mendapat perawatan medis, sebelum ia kemudian ditandu keluar lapangan.

Ofisial keempat mengindikasikan tambahan waktu empat menit, yang membuat kedua tim semakin bersemangat memburu gol penentu kemenangan.

Kiper Skotlandia Angus Gunn berhasil menggagalkan ancaman dari Andras Schafer dan Szoboszlai, sebelum upaya Csoboth membentur tiang gawang.

Bek Skotlandia Grant Hanley memiliki peluang yang dapat ditepis kiper Peter Gulacsi, sebelum Hungaria mengamankan gol penentu kemenangan pada menit ke-100 ketika Csoboth menyambar umpan tarik untuk menaklukkan Gunn.

Daftar susunan pemain:

Skotlandia: Angus Gunn, Anthony Ralston, Jack Hendry, Grant Hanley, Scott McKenna, Andy Robertson, John McGinn, Billy Gilmour, Callum McGregor, Scott McTominay, Che Adams
Pelatih: Steve Clarke

Hungaria: Peter Gulacsi, Endre Botka, Willi Orban, Marton Dardai, Bendeguz Bolla, Callum Styles, Andras Schafer, Milos Kerkez, Roland Sallai, Barnabas Varga, Dominik Szoboszlai
Pelatih: Marco Rossi.

Baca Juga: Hadapi Hungaria, Pelatih Skotlandia Berharap Timnya Belajar dari Euro 2020

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI