Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini tampil bersama Hamburg U-14 sejak 2019, di mana ia tampil di kancah regional.
Pelan tapi pasti, Amira mulai naik kelas dan membela tim U-16, sebelum akhirnya berhasil menembus tim U-17 dan tim senior Hamburg SV.
Saat ini, Amira tercatat membela klub Werder Bremen. Pada halaman resmi klub itu disebutkan kewarganegaraan Amira ialah Jerman dan Indonesia.
Amira juga sudah pernah membela tim nasional Jerman. Ia bahkan memiliki catatan gol bersama tim perempuan Jerman. Amira menyumbang gol tunggal kala membela Timnas Jerman U17.
Saat itu, gol pertama Amira bersarang di gawang Timnas Italia U17 pada menit ke-10 pertandingan persahabatan pada 2022.
Total, Amira telah melakoni 34 caps dan mencetak 4 gol bersama klub dan timnas Jerman.