Ole Romeny Pamer Foto Pakai Jersey Yunani, Timnas Indonesia Kena Tikung?

Arif Budi Suara.Com
Kamis, 20 Juni 2024 | 11:58 WIB
Ole Romeny Pamer Foto Pakai Jersey Yunani, Timnas Indonesia Kena Tikung?
Ole Romeny (X/bahaspemainbola)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain keturunan, Ole Romeny santer dibicarakan akan menjadi pemain tambahan timnas Indonesia untuk round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Ole Romeny merupakan pemain yang memiliki peluang serta memenuhi syarat membela timnas Indonesia. Ia punya garis keturunan dari neneknya.

Menurut Ole Romeny, ibunya juga sering menceritakan kisah-kisah mengenai tanah kelahiran leluhurnya. Hal inilah yang membuat Romeny menjadi punya ikatan tersendiri dengan Indonesia.

Sontak striker FC Utrecht ini menjadi nama yang dikaitkan bakal diproses naturalisasi PSSI. Apalagi Shin Tae-yong mencari penyerang demi solusi tumpulnya skuad Garuda.

Baca Juga: Ucapan Ernando Ari Viral, Fakhri Husaini Benarkan Adanya Pemain 'Titipan' di Timnas Indonesia Eranya

Meski dikaitkan dengan timnas Indonesia, belum lama ini Ole Romeny malah pamer foto pakai jersey negara Eropa, Yunani. Hal itu diketahui dari Instagram Storiesnya.

Striker keturunan Indonesia, Ole Romeny mengenakan jersey Yunani. (Instagram/@oleromeny)
Striker keturunan Indonesia, Ole Romeny mengenakan jersey Yunani. (Instagram/@oleromeny)

Memang saat ini Ole Romeny sedang berlibur di Yunani. Ia mengenakan jersey basket timnas Yunani dengan nomor 34.

Nomor tersebut identik dengan megabintang NBA yang berasal dari Yunani, yaitu Giannis Antetokounmpo.

Terlepas dari itu, Ole Romeny mengakui dirinya sudah dihubungi PSSI untuk proses naturalisasi.

Akan tetapi, striker berusia 24 tahun ini akan memikirkannya dengan matang tawaran tersebut. Andai menerimanya lebih cepat, ia berpotensi membela timnas Indonesia untuk putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Juga: Penggawa Timnas Indonesia Liburan Bareng 2 Pemain Keturunan di Bali, Bakal Dinaturalisasi?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI