Masing-masing grup diisi oleh tiga negara yang berasal dari posisi tiga dan empat Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Setiap tim akan memainkan empat pertandingan dengan format dua kandang dan dua tandang.
Tim yang finis di peringkat pertama dalam klasemen akhir grup langsung mendapatkan tiket ke Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia masih memiliki peluang untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
Untuk itu, mereka harus menempati posisi kedua dalam klasemen akhir Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tim yang finis di peringkat kedua akan bertarung dengan sistem kandang dan tandang untuk mendapatkan tiket ke Piala Dunia.
Pemenang laga itu akan melaju ke babak Play-off Piala Dunia 2026, di mana timnas Indonesia akan menghadapi negara dari benua lain untuk memperebutkan satu tiket ke Piala Dunia 2026.
Kontributor : Imadudin Robani Adam
Baca Juga: Prediksi Portugal vs Republik Ceko di Euro 2024: Preview, Head to Head, Skor dan Live Streaming