"Tersingkirnya Kevin Diks tidak sulit untuk dipahami, karena saat ini sepak bola belanda memiliki banyak bek yang mumpuni," tulisnya.
"Pelatih Koeman juga dapat memilih dengan mudah pemain yang levelnya lebih tinggi ketimbang dia," lanjutnya.
Lebih jauh, media Vietnam tersebut kemudian menyebut dengan ketidakmampuannya bersaing di skuat Belanda membuat Kevin Diks berpeluang besar diambil Timnas Indonesia.
"Karena ketidakmampuannya bersaing di timnas Belanda, Kevin Diks jadi incaran utama Federasi Sepak Bola Indonesia," tudingnya.
Silang Pendapat
Sementara itu terlepas dari pemberitaan media Vietnam itu, pengamat sepak bola Ronny Pangemanan lewat channel YouTubenya sempat membeberkan hasil usai ngobrol dengan Erick Thohir selaku ketua PSSI.
Sosok yang akrab disapa Bung Ropan itu menyebut bahwa Kevin Diks jadi incaran berikutnya untuk memperkuat Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Mereka sedang mengusahakan Kevin Diks salah satunya. Saya sempat berbicara dengan Erick Thohir soal hal itu," ungkapnya.
Tapi belakangan, rumor soal itu dibantah Exco PSSI Arya Sinulingga.
Baca Juga: Seriusnya PSSI Kejar Kevin Diks untuk Bela Timnas Indonesia, Sampai Bikin Tim Khusus
Ia menegaskan bahwa PSSI urung ada rencana soal menaturalisasi Kevin Diks dan juga Romeny," terangnya Selasa (18/6/2024).