Suara.com - Pelatih Belanda, Ronald Koeman memuji kontribusi Wout Weghorst dalam kemenangan timnya atas Polandia di laga perdana Grup D Piala Eropa 2024 atau Euro 2024.
Belanda berhasil menang secara dramatis 2-1 meski sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Adam Buksa di Volksparkstadion, Minggu (16/6/2024)
Cody Gakpo berhasil menyamakan kedudukan untuk Belanda sebelum pemain pengganti Wout Weghorst memberikan kemenangan berkat golnya menjelang akhir pertandingan.
"Wout Weghorst bisa bermain dan memberikan nilai tambah bagi tim ini, dia mempunyai perilaku berbeda dan itulah yang kami butuhkan," kata Koeman usai pertandingan yang dilansir dari BBC pada Minggu (16/6/2024) seperti dimuat Antara.
Koeman juga menyayangkan bahwa Belanda tidak bisa menang dengan skor lebih besar karena timnya dinilai mendominasi jalannya pertandingan.
"Seharusnya kami bisa menang 4-1 saat pertandingan mencapai menit 60, kami bermain bagus tetapi tidak bisa menuntaskan peluang yang ada," lanjutnya.
"Tim Polandia juga hampir mencetak gol lagi, tetapi kami beruntung dan menciptakan gol kedua," ujar pelatih 61 tahun itu.
Koeman juga tidak lupa memuji Cody Gakpo, yang mencetak gol penyeimbang Belanda di babak pertama.
"Cody Gakpo bermain sangat baik. Dia berbahaya dan kami harus lebih sering memberikan bola kepadanya," tutup Koeman.
Gakpo sendiri menyebut timnya pantang menyerah meski sempat tertinggal lebih dulu sebelum bangkit dan balik memenangkan pertandingan.
"Kami harus menganalisis permainan dan melihat apa yang bisa melukai mereka. Tentu saja kami bisa menang karena kami adalah tim yang pantang menyerah," jelasnya.
Belanda dijadwalkan menghadapi Prancis dalam lanjutan matchday ke-2 Grup D di Red Bull Arena Leipzig pada Sabtu depan (22/6) pukul 02.00 dini hari WIB.