Satu-satunya Tim Debutan dari 24 Negara Peserta Euro 2024, Georgia Anti Minder

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 14 Juni 2024 | 22:50 WIB
Satu-satunya Tim Debutan dari 24 Negara Peserta Euro 2024, Georgia Anti Minder
Penyerang sayap Timnas Georgia, Khvicha Kvaratskhelia. [Giorgi ARJEVANIDZE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyerang sayap Napoli, Khvicha Kvaratskhelia mengungkapkan ambisi membawa negaranya, Georgia berbicara banyak di Euro 2024 di Jerman yang bakal start akhir pekan ini.

Dikutip dari laman resmi UEFA, Jumat (14/6/2024), Khvicha Kvaratskhelia mengungkapkan jika merupakan mimpi bagi setiap orang Georgia untuk menjadi bagian dari turnamen besar.

Dan ketika mereka lolos ke putaran final Euro 2024, maka itu merupakan hari yang paling bahagia.

Georgia sendiri jadi satu-satunya tim debutan Piala Eropa dari 24 negara peserta Euro 2024 di Jerman kali ini.

"Kami tidak datang ke sini hanya untuk menghadiri turnamen. Kami ingin meninggalkan jejak kami di Euro 2024, untuk menulis halaman baru dalam sejarah," kata Khvicha Kvaratskhelia.

"Kami tak akan rendah diri atau merasa kecil. Kami akan melakukan yang terbaik untuk ini," sesumbar pemain berusia 23 tahun itu.

 "Tim kami sangat fokus dan siap untuk turnamen ini. Di Georgia, semua orang menunggu debut kami. Saya pikir pada 18 Juni, kita akan melihat Georgia bersatu dan kami akan mencoba untuk menang," tutur eks pemain Lokomotiv Moscow dan Rubin Kazan itu.

Georgia melalui jalan panjang untuk menembus putaran final Euro 2024, ketika hanya mampu menempati peringkat keempat klasemen akhir kualifikasi Grup A.

Meskipun begitu, Georgia berhak melaju ke babak play-off dan mampu mengalahkan Luksemburg serta Yunani, dan membuat mereka tergabung di Grup F Euro 2024 bersama Portugal, Republik Ceko, dan Turki.

Baca Juga: Idolakan Portugal, Ramadhan Sananta Justru Prediksi Tim Lain Juara Euro 2024

Pertandingan pertama Georgia di Euro 2024 adalah dengan menghadapi Turki di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund pada Selasa (18/6/2024) malam pukul 23:00 WIB.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI