"Jika Korea dan Indonesia berada dalam satu grup, mereka akan mendapat perhatian lebih dari penggemar," jelas Shin Tae-yong.
Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia setelah finis sebagai runner-up Grup F dengan koleksi 10 poin dari enam laga.
Skuad Garuda memastikan diri lolos ke putaran ketiga setelah mengalahkan Filipina dalam matchday terakhir Grup F di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada Selasa (11/6/2024) lalu.
Ini merupakan sejarah tersendiri bagi Timnas Indonesia yang sebelumnya tak pernah lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia sejak format itu diperkenalkan pada 2018.