Bungkam Filipina di GBK, Timnas Indonesia Ukir Sejarah di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selasa, 11 Juni 2024 | 21:44 WIB
Bungkam Filipina di GBK, Timnas Indonesia Ukir Sejarah di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pemain Timnas Indonesia Rizky Ridho selebrasi usai mencetak gol dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Indonesia melawan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (11/6/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kevin Mendoza tampil ciamik satu menit setelahnya. Tembakan keras terukur Rafael Struick ditepis oleh penjaga gawang Persib Bandung itu.

Akhirnya gol yang dinanti tiba. Thom Haye mencetak gol indah setelah tembakan kerasnya dari luar kotak penalti tak mampu ditepis oleh Kevin Mendoza. Skor 1-0 untuk skuad Garuda.

Di sisa waktu pertandingan, Indonesia terus menggempur gawang Filipina. Mendoza berulang kali jatuh bangun untuk menjaga gawang agar tidak kebobolan.

Tidak ada lagi gol tercipta hingga turun minum. Timnas Indonesia untuk sementara unggul 1-0.

Di awal babak kedua Timnas Indonesia mendapat peluang untuk menambah gol. Sayang, sepakan Ragnar Oratmangoen terlalu lemah.

Pada menit ke-52 Garuda Fans dibuat deg-degan. Ini karena The Azkals punya peluang beberapa kali meski pada akhirnya tak bisa dijadikan gol.

Calvin Verdonk hampir saja mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-53. Namun, tembakan free-kick-nya terlalu lemah sehingga mudah dipatahkan.

Pada menit ke-56 Timnas Indonesia sukses menggandakan kedudukan. Berawal dari tendangan bebas yang diumpan oleh Nathan Tjoe-A-On, Rizky Ridho tinggal meneruskan bola ke dalam gawang. Skor jadi 2-0 untuk skuad Garuda.

Timnas Indonesia belum puas hanya dengan keunggulan dua gol. Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan terus menekan gawang Filipina demi menambah keunggulan.

Baca Juga: Thom Haye Cetak Gol Indah, Timnas Indonesia Ungguli Filipina di Babak Pertama

Sampai dengan menit ke-75 skor 2-0 belum mengalami perubahan lagi. Filipina digempur habis-habisan, tapi belum ada lagi gol tercipta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI