Berbeda dari Persija dan Barito, 1 Tim Liga 1 ini Justru Masih Kena Sanksi FIFA

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 11 Juni 2024 | 10:57 WIB
Berbeda dari Persija dan Barito, 1 Tim Liga 1 ini Justru Masih Kena Sanksi FIFA
Skuad Persija Jakarta.(Instagram.com/persija.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta dan Barito Putera, dua tim Liga 1 2024/2025, telah bebas dari sanksi FIFA.

Konfirmasi ini muncul di laman resmi FIFA pada Senin (10/6/2024), di mana kedua tim tidak lagi ada dalam daftar Registration Bans.

Persija Jakarta sebelumnya dilarang mendaftarkan pemain selama tiga jendela transfer.

Hingga kini, belum ada pernyataan resmi dari manajemen Persija Jakarta terkait pembebasan sanksi ini.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Ungkap Persiapan Timnas Indonesia Jelang Hadapi Filipina

Barito Putera telah bebas dari sanksi FIFA sejak 4 Juni 2024. Tim yang dikenal sebagai Laskar Antasari ini sebelumnya dilarang melakukan transfer selama tiga periode jendela transfer pemain.

Klub mengumumkan kabar ini secara resmi di media sosial, berdasarkan surat resmi FIFA bernomor FDD-18261 dan FPSD-13185.

Mereka menyatakan bahwa permasalahan dari akhir musim Liga 1 2023/2024 telah diselesaikan dan akan lebih berhati-hati ke depannya.

Barito Putera dipastikan bisa mengikuti Liga 1 musim 2024/2025 sesuai regulasi transfer PSSI.

1 Tim Masih Kena Sanksi

Baca Juga: Jika Mau Menang Lawan Filipina, Timnas Indonesia Wajib Atasi 2 Kelemahan ini

Namun, masih ada satu tim Liga 1 2024/2025 yang masih dihukum FIFA, yaitu PSM Makassar.

Tim berjuluk Juku Eja ini masih terdaftar dalam Registration Bans di laman resmi FIFA dan dilarang transfer selama tiga jendela pendaftaran pemain.

Selain itu, dari peserta Liga 1 2023/2024, Persikabo 1973 juga menerima sanksi serupa.

Tim asal Bogor ini akan tampil di Liga 2 musim depan setelah terdegradasi musim lalu sebagai juru kunci.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI