Suara.com - Setelah melupakan kekalahan dari Irak dengan skor 0-2, Timnas Indonesia siap menghadapi Filipina sebagai pelampiasan kekecewaan. Skuad Garuda tentu akan bernafsu mengamankan kelolosan ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Timnas Indonesia akan menjamu Filipina pada laga matchday terakhir Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Selasa (11/6/2024).
Kemenangan akan memastikan skuad Garuda mencetak sejarah, yakni pertama kalinya lolos ke ronde ketiga kualifikasi Piala Dunia.
Berikut tiga pemain pilar Timnas Indonesia yang sangat berpotensi jadi ancaman untuk skuad The Azkals --julukan Timnas Filipina-- pada laga nanti.
Baca Juga: Deretan Penggawa Abroad Terdepan Filipina, Andalan Utama Hadapi Timnas Indonesia
Ketiganya rasanya bakal jadi andalan utama pelatih Shin Tae-yong untuk bisa memetik hasil maksimal pada pertandingan nanti.
Jay Idzes
Jay Idzes, bek Venezia di Liga Italia, baru saja membantu klubnya promosi ke Serie A musim depan, yang membuatnya bisa jadi pemain Indonesia pertama yang tampil di kompetisi kasta tertinggi Negeri Pizza.
Absen melawan Irak karena telat bergabung dengan tim, Jay hampir bisa dipastikan akan masuk starting XI Timnas Indonesia di laga kontra Filipina nanti.
Rafael Struick
Meski membuang peluang emas di laga kontra Irak, Rafael Struick rasanya akan tetap jadi andalan utama Timnas Indonesia di pertandingan lawan Filipina nanti.
Meskipun tidak mencetak gol melawan Irak, dia jadi ancaman konstan buat pertahanan Irak, baik dari segi ofensif maupun sebagai pemain Timnas Indonesia pertama yang aktif melakukan pressing dari depan.
Calvin Verdonk
Calvin Verdonk, pemain naturalisasi teranyar Timnas Indonesia, siap membuat debutnya bersama tim senior di laga kontra Filipina nanti.
Verdonk, bek kiri 27 tahun yang berpengalaman main di kasta teratas Liga Belanda, belum bisa debut di laga kontra Irak lalu karena masalah administrasi.
Kontributor : Imadudin Robani Adam