Tapi, nyatanya para pemain tetap mampu profesional di atas lapangan hijau dan mengukir pencapaian yang tentunya sangat membanggakan untuk seluruh warga Palestina.
Setelah mencapai fase gugur Piala Asia, Timnas Palestina kini mampu menembus putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pencapaian membanggakan itu bisa segera diikuti Timnas Indonesia dalam waktu dekat.
Andai mampu mengamankan kemenangan pada matchday terakhir Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua melawan Filipina pada 11 Juni nanti di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, skuad Garuda akan mencapai putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia, untuk pertama kalinya dalam sejarah.
Kontributor : Imadudin Robani Adam