Hal ini wajar saja, mengingat Timnas Indonesia memiliki peluang besar untuk lolos ke putaran ketiga untuk pertama kalinya dalam sejarah.
"Melawan lawan Irak, tim asuhan pelatih Shin Tae Yong harus kalah dengan skor 1-5 pada leg pertama November 2023. Oleh karena itu, tim Indonesia sangat bertekad untuk meraih hasil terbaik saat bertanding ulang dengan tim Asia Barat di kandang Gelora Bung Karno pada 6 Juni mendatang," tulis media itu dalam narasinya.
Kenapa Shin Tae-yong stres?

Shin Tae-yong dilaporkan dibawa ke rumah sakit karena stres jelang pertandingan melawan Irak dalam laga putaran kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada 6 Juni 2024.
Untungnya, kondisi pelatih asal Korea Selatan itu tidak parah sehingga bisa langsung beraktifitas lagi.
Hal ini seperti disampaikan oleh Managing Director PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI) Marshal Mashita.
Sekadar informasi, PT GSI adalah perusahaan yang 95 persen sahamnya dimiliki PSSI.
PT GSI didirikan untuk mengelola aset bisnis PSSI secara profesional, dan transparan, dan akuntabel.
Secara sederhananya untuk komersialisasi PSSI.
Marshal mengatakan bahwa STY dibuat stres saking pentingnya pertandingan melawan Irak.