Suporter Bentangkan Spanduk 'Nathan Terbang Tinggi, Bersinar Seperti Matahari', Netizen: Ini Sepak Bola Bukan Konser

Arif Budi Suara.Com
Senin, 03 Juni 2024 | 08:10 WIB
Suporter Bentangkan Spanduk 'Nathan Terbang Tinggi, Bersinar Seperti Matahari', Netizen: Ini Sepak Bola Bukan Konser
Spanduk dukungan untuk Nathan Tjoe-A-On yang jadi sorotan. (TikTok/@_berryvelvet)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Shin Tae-yong menggelar laga uji coba timnas Indonesia melawan Tanzania sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026, Minggu (2/6/2024)

Pertandingan uji coba ini berakhir dengan skor imbang 0-0. Skuad Garuda punya banyak peluang untuk mencetak gol, tapi sayang finishing pemain kurang tajam.

Menariknya ketika laga timnas Indonesia vs Tanzania, banyak suporter cewek yang menyaksikan langsung dari tribune Stadion Madya.

Ada momen unik terjadi ketika ada suporter yang membentangkan spanduk berisikan foto Nathan Tjoe-A-On. Ia juga menuliskan kata-kata dalam poster itu.

Baca Juga: Ketika Shin Tae-yong Kepincut Malik Risaldi, Singgung Performa Gila di Liga 1 Indonesia

"Nathan, terbang tinggi dan bersinar seperti matahari," tulisnya.

Nathan Tjoe-A-On sendiri belum lama ini memang jadi primadona banyak suporter wanita. Tak pelak dukungan untuknya sangat besar.

Meski begitu, dukungan dari spanduk yang berisi potretnya serta kata-kata tersebut membuat netizen tak setuju dengan caranya.

Pasalnya Nathan merupakan pesepak bola bukan seorang idol. Cara mendukung suporter cewek ini dinilai kurang tepat oleh netizen.

"Turunin-turunin, ini bukan konser KPop," komentar jus***

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Perubahan Besar Timnas Indonesia di Laga Sengit Lawan Tanzania, Modal Besar di Masa Depan

"Ini sepak bola, bukan nonton konser," seru yur***

"Dikira mau nonton konser Nathan kali ya," tulis ike***

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI