Suara.com - Pemain andalan Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On, telah mulai meninggalkan Belanda untuk terbang ke Indonesia menjelang tugas negara menghadapi lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Outfit yang digunakan Nathan Tjoe-A-On saat terbang ke Indonesia ini pun mendapatkan perhatian tersendiri dari netizen. Sebab, pemain kelahiran Belanda itu terlihat keren menggunakan outfit serba-hitam.
Penampilan ini tergambarkan dari sebuah video yang diunggah akun TikTok @istrinathantjoeaon pada Senin (27/5/2024). Dalam video tersebut, Nathan terlihat berjalan sembari merekam.
“Anak Bapa, koper, & handback selalu samaan. Gemeccc,” tulis akun TikTok tersebut saat mengunggah video Nathan Tjoe-A-On dinukil. pada Senin (27/5/2024).
Baca Juga: Selain Eks Premier League, Filipina Panggil Pemain Atletico Madrid untuk Lawan Timnas Indonesia
Dalam rekaman tersebut, Nathan terlihat menggunakan jaket dan celana berwarna hitam. Pemain berusia 22 tahun ini juga menenteng koper berwarna putih saat berjalan di lorong bandara.
Penampilan itu terlihat karena Nathan merekam dirinya di sebuah kaca toko. Setelah itu, arah kamera digeser ke depan menampilkan lorong-lorong toko yang berjajar di dalam sebuah bandara.
Sebagai informasi, Nathan Tjoe-A-On menjadi salah satu pemain keturunan yang mendapatkan panggilan dari Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Nama Nathan muncul dalam daftar 22 pemain yang dirilis PSSI beberapa waktu lalu. Dia dan rekan-rekannya bakal membantu perjuangan skuad Merah Putih untuk merebut satu tiket lolos ke Putaran Ketiga.
Misi ini akan diwujudkan pada dua pertandingan tersisa di Grup F yang semuanya berlangsung di kandang Timnas Indonesia, yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Pada pertandingan pertama, Nathan Tjoe-A-On dan kawan-kawan akan terlebih dahulu menghadapi Irak pada 6 Juni 2024. Baru setelah itu, mereka menatap Filipina pada 11 Juni 2024.
Timnas Indonesia hanya membutuhkan satu kemenangan untuk menyegel posisi runner-up Grup F sekaligus menemani Timnas Irak yang sudah dipastikan lolos terlebih dahulu sebagai juara grup.
Sebab, saat ini skuad Garuda sudah mengoleksi tujuh poin dari empat laga. Jika bisa mengamankan tambahan tiga poin, perolehan anak asuh Shin Tae-yong dipastikan tak terkejar kontestan lain.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie