Suara.com - Maarten Paes tampil luar biasa dengan membuat delapan penyelamatan di laga Tampa Bay Rowdies vs FC Dallas, Kamis (23/5/2024).
FC Dallas sukses menang dengan skor 2-1 atas Tampay Bay Rowdies di ajang Piala Terbuka AS.
Dua gol FC Dallas disumbangkan Patrickson Delgado dan Logan Farrington yang hanya bisa dibalas Joshua Perez.
Meski begitu, Maarten Paes menjadi man of the match dalam pertandingan ini karena membuat FC Dallas tidak kebobolan banyak gol.
Baca Juga: Indra Sjafri Girang Timnas Indonesia U-20 Dapat Lawan-lawan Kuat di Toulon Cup 2024
Bagaimana tidak, calon kiper timnas Indonesia melakukan delapan penyelamatan.
Tampa Bay Rowdies hanya bisa mencetak gol ke gawang Maarten Paes dari tendangan penalti.
Akun medsos FC Dallas lantas mengunggah kompilasi saves yang dilakukan kiper berusia 26 tahun ini.
"Performa elit yang tidak akan kami lupakan untuk waktu yang lama. Effort yang luar biasa!" tulis keterangan postingan itu.
Menggunakan bahasa Indonesia dalam keterangannya di kata 'Effort yang luar biasa' membuat admin media sosial justru jadi sorotan warganet.
Baca Juga: Nathan Tjoe-A-On dan Rafael Struick 'Musuhan' Jelang Bela Timnas Indonesia
"Fix admin dari Dallas cabang jaksel," tulis who***
"Miminnya orang Indonesia ya," komentar fuk***
"Adminnya siapa ngaku kamu," seru wun***
Memang media sosial FC Dallas sendiri kini kerap menggunakan postingan dengan bahasa Indonesia sejak Maarten Paes resmi menjadi WNI.
Adapun Maarten Paes tidak dipanggil ke timnas Indonesia, meski sudah berstatus WNI.
Pasalnya perpindahan federasinya masih belum selesai karena terkendala aturan FIFA dan PSSI sedang mengurusnya.