Suara.com - Malik Risaldi jadi momok untuk Persib Bandung jelang hadapi Madura United. Persib Bandung akan menghadapi lawan tangguh, Madura United, di leg pertama final championship series BRI Liga 1 2023/2024.
Pertandingan sengit ini akan tersaji di Stadion Si Jalak Harupat pada hari Minggu (26/5/2024).
Pelatih Persib, Bojan Hodak, menaruh perhatian khusus pada salah satu pemain kunci Madura United, Malik Risaldi.
Penampilan gemilang Malik di musim ini, dengan torehan 13 gol dalam 34 pertandingan, menjadi ancaman bagi lini pertahanan Maung Bandung.
"Saat ini Malik belum berhenti mencetak gol dan mereka juga mempunyai striker yang bagus," ujar Bojan, dikutip dari laman resmi klub.
Lebih lanjut, Bojan mewanti-wanti anak asuhnya untuk tidak hanya fokus pada Malik, tetapi juga mewaspadai pergerakan seluruh pemain Madura United.
Tim berjuluk Laskar Sappe Kerap ini dikenal dengan permainan kolektif yang solid dan kerja keras para pemainnya.
"Mereka dihuni pemain pekerja keras. Jadi bukan hanya satu pemain, tapi mereka secara tim yang harus diwaspadai," tegas Bojan.
Meskipun Persib pernah bertemu Madura United di musim ini dan menelan kekalahan, Bojan tetap optimistis dengan peluang timnya di leg pertama final ini.
Baca Juga: 3 Pemain Madura United dengan Nilai Pasar Termahal Selain Malik Risaldi, Penasaran?
Kehadiran dua pemain baru, Ferdiansyah dan Rachmat Irianto, diyakini menambah kekuatan Persib.