Suara.com - Manajer Manchester United, Erik ten Hag menegaskan pihak klub ingin mempertahankan Bruno Fernandes. Keinginan itu disambut baik oleh sang gelandang serang.
Bruno Fernandes menjadi bagian penting Manchester United sejak didatangkan dari Sporting Lisbon pada 2020 lalu.
Belakangan, peran Bruno kian krusial lantaran Erik ten Hag memilihnya sebagai kapten tim menggantikan Harry Maguire yang tersisih dari skuad utama.
Baca juga: Skuad Filipina Makin Ngeri! Bisa Pupus Harapan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Pemain yang dijuluki Portuguese Magnifico itu sejauh ini telah tampil dalam 231 pertandingan untuk Setan Merah dengan catatan impresif yakni 79 gol dan 65 assist.
Melihat kontribusi besarnya di klub, Erik ten Hag menegaskan Manchester United jelang ingin mempertahankan Bruno Fernandes.
“Tentu saja klub ingin mempertahankan Bruno," kata Erik ten Hag dikutip dari BBC, Kamis (16/5/2024).

Keinginan Ten Hag dan klub pun disambut baik Bruno. Pemain berusia 29 tahun itu menegaskan siap bertahan andai klub memang masih membutuhkan jasanya.
“Saya akan berada di sini jika klub menginginkan saya menjadi bagian dari masa depan,” kata Bruno Fernandes.
Baca Juga: Klasemen Liga Inggris usai Man City Hajar Tottenham: Peluang Juara Arsenal Menipis
"Jika karena alasan tertentu mereka tidak menginginkan saya, saya akan pergi," tambahnya.