Beredar Kabar Harga Tiket Timnas Indonesia vs Irak Termurah Rp550 Ribu, Begini Tanggapan PSSI

Selasa, 14 Mei 2024 | 20:01 WIB
Beredar Kabar Harga Tiket Timnas Indonesia vs Irak Termurah Rp550 Ribu, Begini Tanggapan PSSI
Penyerang Irak Ali Jasim berlari ke belakang gawang setelah mencetak gol kedua timnya pada pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U23 2024 antara Irak melawan Indonesia di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (2/5/2024). [KARIM JAAFAR / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan digelar pada 6 Juni 2024. Animo masyarakat untuk menyaksikan laga tersebut cukup tinggi, bahkan beredar kabar harga tiket termurah pertandingan tersebut.

Pertandingan Timnas Indonesia vs Irak akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Setelah Irak, Timnas Indonesia juga akan menghadapi Filipina lima hari setelahnya di GBK.

Bek Indonesia Pratama Arhan bersaing dengan gelandang Irak Nihad Mohammed untuk memperebutkan bola pada pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U23 2024 antara Irak melawan Indonesia di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (2/5/2024). [KARIM JAAFAR / AFP]
Bek Indonesia Pratama Arhan bersaing dengan gelandang Irak Nihad Mohammed untuk memperebutkan bola pada pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U23 2024 antara Irak melawan Indonesia di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (2/5/2024). [KARIM JAAFAR / AFP]

Baca Juga: Ternyata Belum Ada Hitam di Atas Putih STY Perpanjang Kontrak sampai 2027, Prank PSSI?

Di sosial media beredar harga tiket termurah pertandingan tersebut mencapai Rp550 ribu. Kemudian, harga kategori berikutnya adalah Rp950 ribu. Kemudian yang paling mahal adalah Rp1,250 juta.

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga memastikan harga tiket tersebut tidak benar. Sejauh ini, pihaknya belum merilis harga tiket pertandingan.

"Itu Nggak benar. Tunggu saja kami umumkan," kata Arya kepada awak media termasuk Suara.com, Selasa (14/5/2024).

Pertandingan melawan Irak cukup penting bagi Timnas Indonesia. Jika menang, skuad Garuda dipastikan lolos ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.

Nantinya, pertandingan melawan Filipina tidak berpengaruh apapun. Tetapi, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memastikan mengincar kemenangan melawan Irak dan Filipina.

"Persiapan baik ada dua pertandingan di Juni nanti. Saya akan berusaha semaksimal mungkin biar bisa mendapatkan kemenangan di dua pertandingan," ujar Shin Tae-yong.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI