Suara.com - Pemain Guinea, Ilaix Moriba menjalin kedekatan dengan penggawa timnas Indonesia U-23, Rafael Struick. Keduanya saling berbalas pesan dan menghormati satu sama lain.
Ilaix Moriba jadi pemain yang mengubur mimpi Garuda Muda untuk mentas di Olimpiade Paris 2024. Sebab, ia menjadi pencetak gol tunggal ketika Guinea mengalahkan timnas Indonesia U-23 denga skor 1-0.
Mantan pemain Barcelona itu dengan tenang mencetak gol via titik penalti. Ia berhasil mengecoh Ernando Ari.
Berjarak beberapa hari dalam pertandingan itu, Moriba ternyata menjalin kedekatan dengan Rafael Struick. Mereka berinteraksi via Instagram.
Baca Juga: Termasuk Pak Polisi, Ini 3 Calon Penerus Rizky Ridho di Timnas Indonesia U-23
Awalnya Struick yang lebih dulu mengomentari postingan gelandang yang tampil untuk Getafe ini. Penyerang ADO den Haag memberikan emoji api.
Ternyata Ilaix Moriba membalas pesan dari Struick. Eks pemain didikan Barcelona tersebut menyampaikan pesan hangat.
Moriba menegaskan bahwa dirinya sangat respek terhadap Rafael Struick dan timnas Indonesia U-23 yang menjadi lawan berat di playoff Olimpiade Paris 2024.
"Teman baikku, respek sebesar-besarnya untuk kamu dan juga negaramu," tulis Ilaix Moriba membalas komentar Rafael Struick.
Baca Juga: Media Vietnam Sebut Pendukung Timnas Indonesia Bodoh
Adapun Ilaix Moriba merupakan pemain muda yang sudah sering diandalkan untuk tampil di tim senior Guinea. Maka dari itu, pengalamannya menjadi penentu tim Syli mengalahkan Garuda Muda.