Suara.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menyadari laga tandang ke markas Bali United dalam leg pertama semifinal Championship Series BRI Liga 1 2023-2024 merupakan tantangan berat.
Pasalnya, Maung Bandung tidak punya rekor bagus saat berjumpa Bali United di era Liga 1 di mana mereka belum pernah menang dalam 12 pertemuan sejak 2017.
Meski menyadari tantangan di depan, Bojan Hodak menegaskan Persib termotivasi untuk bisa memutus rekor impresif Bali United di laga yang akan bergulir di Bali Training Center, Selasa (14/5/2024) pukul 19.00 WIB nanti.
Baca juga:
Baca Juga: Bali United vs Persib: Maung Bandung Fokus Adaptasi Cuaca di Pantai
Bali United vs Persib Digelar di Lapangan Latihan Bukan di Stadion, Ini Reaksi Nick Kuipers
Tak Peduli Ocehan Netizen, Elkan Baggott Pilih Liburan ke Maladewa
“Jadi, besok (hari ini) akan menjadi pertandingan yang tidak mudah," kata Bojan Hodak dikutip dari laman resmi Persib Bandung, Selasa (14/5/2024).
"Sebelumnya Bali punya rekor bagus, tapi itu masa lalu dan saya ingin menatap ke depan."
"Saya dan tim ingin berpikir positif dan ingin hasil positif,” tambahnya.
Baca Juga: Pelatih Bali United Berharap VAR Percepat Wasit Ambil Keputusan
Di reguler series BRI Liga 1 2023-2024, duel Persib Bandung melawan Bali United berakhir tanpa gol di dua kesempatan.
Merujuk hal itu, laga semifinal Championship Series dinilai akan berjalan sengit, kendati Bali United sedikit diunggulkan sebagai tuan rumah.
Apalagi, pertandingan bakal berlangsung di lapangan latihan Bali United, yang di atas kertas bakal menyulitkan Persib Bandung perihal adaptasi.
Baca juga:
Timnas Indonesia Resmi Masuk Pot 2 Piala AFF 2024, Thailand dan Vietnam Ketar-ketir?
Adu Kekayaan Michael Bambang Hartono vs Erick Thohir, Pemilik Como FC dengan Ketum PSSI
Meski demikian, Bojan Hodak percaya diri Persib Bandung bisa meraih hasil positif. Mereka termotivasi untuk meraih kemenangan demi membawa modal bagus untuk leg kedua di Bandung.
“Pemain ingin menunjukan penampilan terbaik. Kami bersyukur pemain tidak ada yang cedera dan semakin mudah menentukan line up untuk siap bermain nanti," jelas Bojan Hodak.