Prediksi Manchester United vs Arsenal di Liga Inggris: Preview, Skor, Link Live Streaming

Rully Fauzi Suara.Com
Minggu, 12 Mei 2024 | 18:05 WIB
Prediksi Manchester United vs Arsenal di Liga Inggris: Preview, Skor, Link Live Streaming
Ilustrasi Manchester United vs Arsenal di Liga Inggris 2023/2024. [Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Big match pekan ke-37 Liga Inggris 2023/2024 di fase-fase terakhir musim menyajikan duel Manchester United vs Arsenal. Manchester United akan menjamu Arsenal di Old Trafford, Manchester, Minggu (12/5/2024) malam ini pukul 22:30 WIB.

Manchester United dan Arsenal sedang dalam keadaan yang kontras saat ini. Manchester United terpuruk di papan tengah menuju akhir musim, sementara Arsenal sedang bersaing dalam perburuan gelar juara.

Manchester United masih terdampar di peringkat kedelapan klasemen sementara Liga Inggris dengan 54 poin, terpaut tiga angka dari dua tim terdekat, yakni Newcastle United dan Chelsea yang masing-masing bercokol di peringkat keenam dan ketujuh, dua tim yang sama-sama sudah memainkan laga pekan ke-37nya.

Sementara itu, Arsenal akan kembali ke puncak klasemen Premier League andai mampu memenangkan pertandingan kontra Manchester United malam ini.

Baca Juga: Burnley Turun Kasta Terlempar dari Liga Premier Inggris, 23 Kali Kalah, 9 Seri dan Hanya 5 Kali Menang

Arsenal akan kembali unggul satu angka dari Manchester City di puncak klasemen. Saat ini Manchester City memuncaki tabel klasemen dengan 85 poin dari 36 laga, unggul dua poin dari Arsenal dengan jumlah pertandingan yang sama.

Pertandingan Manchester United vs Arsenal malam ini bisa Anda saksikan secara live streaming dengan mengklik link berikut.

Prakiraan Susunan Pemain:

Manchester United XI: Onana; Dalot, Casemiro, Evans, Wan-Bissaka; McTominay, Mainoo; Garnacho, Fernandes, Antony; Hojlund.

Pelatih: Erik ten Hag (Belanda)

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Gulung Fulham, Manchester City Kudeta Arsenal dari Puncak Klasemen

Arsenal XI: Raya; White, Saliba, Gabriel, Tomiyasu; Odegaard, Partey, Rice; Saka, Havertz, Trossard.

Pelatih: Mikel Arteta (Spanyol)

Head to Head Manchester United vs Arsenal:

03-09-2023 Arsenal 3-1 MU (Premier League)
22-01-2023 Arsenal 3-2 MU (Premier League)
04-09-2022 MU 3-1 Arsenal (Premier League)
23-04-2022 Arsenal 3-1 MU (Premier League)
03-12-2021 MU 3-2 Arsenal (Premier League)

Performa Terkini Manchester United:

13-04-2024 Bournemouth 2-2 MU (Premier League)
21-04-2024 Coventry 3-3 MU (Piala FA)
25-04-2024 MU 4-2 Sheffield (Premier League)
27-04-2024 MU 1-1 Burnley (Premier League)
07-05-2024 Palace 4-0 MU (Premier League)

Performa Terkini Arsenal:

18-04-2024 Bayern 1-0 Arsenal (Liga Champions)
21-04-2024 Wolves 0-2 Arsenal (Premier League)
24-04-2024 Arsenal 5-0 Chelsea (Premier League)
28-04-2024 Tottenham 2-3 Arsenal (Premier League)
04-05-2024 Arsenal 3-0 Bournemouth (Premier League)

Prediksi Skor:

Manchester United 1-3 Arsenal

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI