Suara.com - Bali United menilai Persib Bandung diuntungkan oleh pemindahan lokasi pertandingan Championship Series BRI Liga 1. Laga itu tak dihadiri penonton ketika kedua tim bertemu di Bali United Training Center dari sebelumnya Stadion Dipta.
Laga itu dipindah dengan alasan bersamaan dengan ajang Piala Asia Putri U-17.
"Yang pasti mereka (Persib) diuntungkan," kata Pelatih Kepala Bali United Stefano Cugurra dalam keterangannya di Denpasar, Sabtu.
BACA JUGA: Championship Series BRI Liga 1: Bojan Hodak Senang Laga Persib vs Bali United Pindah karena Ini
Stefano menegaskan, Serdadu Tridatu akan fokus latihan dan pertandingan agar lolos ke final.
Kandang Serdadu Tridatu masih dipake sebagai venus untuk Piala Asia Putri U-17 dari 6 sampai 19 Mei 2024.
Ini membuat kaga putaran pertama Championship Series Liga 1 Indonesia harus dimainkan di tempat lain dan tanpa suporter tuan rumah.
Bali United Training Center dipilih karena telah memenuhi standar kompetisi berdasarkan hasil penilaian risiko Mabes Polri.
Tempat latihan Bali United itu juga digunakan sebagai tempat pelaksanaan fase grup Piala Asia Putri U17.