Arema FC Bakal 'Meeting Besar' Tentukan Pelatih untuk Liga 1 Musim Depan

Minggu, 12 Mei 2024 | 05:45 WIB
Arema FC Bakal 'Meeting Besar' Tentukan Pelatih untuk Liga 1 Musim Depan
Arema FC tetap menjalani latihan sambil menunggu jadwal lanjutan BRI Liga 1. (Liga Indonesia Baru)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktur Arema FC, Yusrinal Fitriandi, menekankan bahwa klub tidak akan tergesa-gesa dalam memilih pelatih baru untuk mengarahkan tim dalam Liga 1 Indonesia musim yang akan datang.

Dikutip dari situs resmi Liga Indonesia pada hari Minggu, Yusrinal menyatakan bahwa klub sudah mempunyai gambaran jelas mengenai profil dan kriteria pelatih yang diinginkan untuk Arema FC.

Yusrinal juga menyampaikan bahwa pihak klub berencana untuk menetapkan seorang direktur teknis sebelum menentukan pelatih, yang kemudian akan bertanggung jawab dalam pemilihan skuad untuk kompetisi mendatang.

BACA JUGA: Hasil Liga Spanyol: Real Madrid Bantai Telak Granada Usai Memastikan ke Final Liga Champions

Baca Juga: Paul Munster Isyaratkan Perubahan Besar di Kubu Persebaya, Tim-tim Raksasa Wajib Waspada di Liga 1 Musim Depan

"Keputusannya nanti setelah kami melakukan meeting besar, dalam waktu dekat ini yang membahas terkait evaluasi dan persiapan tim untuk kompetisi mendatang," ungkap Yusrinal.

"Tentu saja pelatih dulu yang kami tentukan sebelum pembentukan tim ini dimulai. Siapa yang nanti akan menjadi pelatih kita lihat nanti, pasti akan kami rilis," sambungnya.

Diketahui saat ini sudah ada banyak nama, baik pelatih asing atau lokal yang dirumorkan akan menangani Arema FC pada kompetisi Liga 1 Indonesia musim depan.

BACA JUGA: Hasil Liga Inggris: Chelsea Tekuk Tipis Nottingham Forest 3-2

Pihak manajemen Arema FC tentu berambisi untuk mempersiapkan tim dengan baik dan matang agar mampu meraih hasil maksimal pada kompetisi nanti.

Baca Juga: Beda Respons Teco dan Bojan Hodak Soal Venue Bali United vs Persib Pindah ke Pinggir Pantai

Arema FC tentu enggan untuk mendapatkan hasil kurang maksimal seperti yang mereka alami musim ini karena hampir terdegradasi ke Liga 2 Indonesia.

Tercatat Arema FC harus bertarung hingga pekan terakhir demi selamat dari degradasi dan menempati peringkat ke-15 klasemen akhir Liga 1 Indonesia 2023/24 dengan 38 poin dari 34 laga, unggul tiga poin dari zona merah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI