Ada Peran 2 Pelatih Indonesia dalam Keberhasilan Como 1907 FC Promosi ke Serie A

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 11 Mei 2024 | 21:05 WIB
Ada Peran 2 Pelatih Indonesia dalam Keberhasilan Como 1907 FC Promosi ke Serie A
Klub milik pengusaha Indonesia, Como berhasil promosi. (Instagram/@comofootball)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Como 1907 resmi promosi ke Serie A atau kasta tertinggi Liga Italia musim depan setelah finis sebagai runner-up Serie B 2023-2024 di bawah Parma.

Kedua tim dipastikan promosi otomatis ke Serie A 2024-2025, sementara peringkat ketiga hingga delapan bakal memainkan laga playoff untuk memperebutkan satu tiket promosi yang tersisa.

Tim asuhan Osian Roberts dipastikan bakal tampil di kasta tertinggi usai meraih hasil imbang 1-1 kontra Cosenza di laga terakhir pada Sabtu (11/5/2024).

Baca juga: 

Baca Juga: Diakui Roberto Mancini, Pemain Indonesia Tidak Bisa Main di Serie B Italia karena Regulasi?

Pep Guardiola Punya Syarat untuk Bisa Latih Timnas Indonesia

Bukan Hanya Ipswich, Elkan Baggott Sendiri Ternyata Juga Cuek soal Pemanggilan Timnas Indonesia

Beruntung, hasil minor itu dibarengi kekalahan rival utama mereka untuk finis di dua besar yakni Venezia dari Spezia.

Venezia yang diperkuat bek Timnas Indonesia, Jay Idzes, kalah 1-2 dari Spezia dan dipastikan finis ketiga serta harus memainkan babak playoff untuk melangkah ke Serie A musim depan.

Di balik keberhasilan Como 1907 promosi ke Serie A untuk pertama kali sejak 21 tahun silam, terdapat dua sosok pelatih asal Indonesia yang mewarnai kesuksesan itu.

Baca Juga: 10 Pemilik Klub Terkaya di Italia, Pengusaha Indonesia di Urutan Pertama

Kurniawan Dwi Yulianto Resmi Jadi Asisten Pelatih FC Como (@kurniawanqana)
Kurniawan Dwi Yulianto Resmi Jadi Asisten Pelatih FC Como (@kurniawanqana)

Ya, Como 1907 memiliki dua staf pelatih asal Indonesia yakni Kurniawan Dwi Yulianto dan Dani Suryadi.

Kurniawan yang merupakan mantan striker legendaris Timnas Indonesia, diketahui menjabat sebagai asisten pelatih tim utama.

Sementara Dani, yang merupakan eks asisten pelatih Persis Solo, disebut bekerja sebagai staf pelatih di tim akademi.

Baca juga: 

STY Sebut Satu Sosok Leader Sejati di Timnas Indonesia U-23, Patut Dicontoh sebagai Role Model

Koar-koar Minta STY Dipecat, Statistik Anjas Asmara di Timnas Indonesia Lebih Ampas dari Hokky Caraka

Kurniawan menyampaikan suka citanya membantu Como 1907 promosi ke Serie A dengan mengunggah sebuah foto di akun Instagramnya, @kurniawanqana, Sabtu (11/5/2024).

"Serie A," tulis Kurniawan ditutup emotikon api.

Como 1907 merupakan tim Italia yang dimiliki pengusaha Indonesia, yakni Hartono bersaudara yang merupakan pemilik Bank BCA dan Djarum.

Pada 2019, klub tersebut diakuisisi Michael Bambang Hartono dengan mengatasnamakan PT Djarum.

Akuisisi itu membuat Como 1907 menjadi tim sepak bola terkaya di Italia. Sebagaimana diketahui, Michael dan Robert Budi Hartono ditaksir memiliki kekayaan bersih hingga Rp761 triliun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI