Kuartet Sayap Timnas Indonesia U-23 yang Siap Hancurkan Pertahanan Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 09 Mei 2024 | 12:58 WIB
Kuartet Sayap Timnas Indonesia U-23 yang Siap Hancurkan Pertahanan Guinea di Playoff Olimpiade 2024
Marselino Ferdinan dan Witan Sulaeman saat berselebrasi di laga melawan Yordania U-23 (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Garuda Muda siap berjuang melawan Guinea U-23 demi tiket Olimpiade Paris 2024. Dukungan Erick Thohir dan rakyat Indonesia memacu semangat mereka.

Meskipun peringkat FIFA Indonesia rendah, mereka tidak menyerah. Performa apik di Piala Asia U-23 membuktikan kualitasnya.

Melawan Guinea, pelatih Shin Tae-yong sudah menyiapkan strategi khusus. Berikut kuartet pemain sayap Garuda Muda yang akan menjadi mimpi buruk bagi Guinea U-23.

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Witan Sulaeman (kanan) berselebrasi dengan rekannya Pratama Arhan (kiri) usai mencetak gol ke gawang Timnas Yordania U-23 pada Kualifikasi Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu (21/4/2024). Indonesia menang 4-1 atas Yordania dan melaju ke perempatfinal Piala Asia U-23. ANTARA FOTO/HO-PSSI/mrh/rwa.
Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Witan Sulaeman (kanan) berselebrasi dengan rekannya Pratama Arhan (kiri) usai mencetak gol ke gawang Timnas Yordania U-23 pada Kualifikasi Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu (21/4/2024). Indonesia menang 4-1 atas Yordania dan melaju ke perempatfinal Piala Asia U-23. ANTARA FOTO/HO-PSSI/mrh/rwa.

BACA JUGA: Real Madrid ke Final Liga Champions, Carlo Ancelotti: Ini adalah Tim Terbaik yang Pernah Saya Latih

Baca Juga: Elkan Baggott dan Justin Hubner Tak Dilepas Klub untuk Playoff Olimpiade, Netizen: Bang Nathan Kerja Rodi

Witan Sulaeman

Pemain mungil ini dianggap sebagai Lionel Messi-nya Garuda Muda dengan pergerakan lincah dan gocekan mautnya yang membuat bek lawan kesulitan.

Witan juga memiliki fisik dan stamina yang luar biasa, selalu penuh energi sepanjang pertandingan, dan merupakan salah satu pemain kunci yang konsisten dalam setiap pertandingan.

Pratama Arhan

Bek kiri Timnas Indonesia U-23 ini tidak hanya tampan tetapi juga memiliki kemampuan yang luar biasa di lapangan.

Baca Juga: Hadapi Guinea, STY Cemaskan Kekuatan Lini Belakang Timnas Indonesia U-23

Gaya permainannya menyerupai legenda Brasil Marcelo, dengan kecepatan, ketegasan, dan ketidak takutan.

Arhan juga terkenal dengan lemparan dalam yang sangat berbahaya, bahkan disebut sebagai yang terbaik di dunia oleh media asing.

Dia merupakan pemain kunci di lini pertahanan Garuda Muda, selalu memberikan penampilan solid dalam menjaga sisi kiri pertahanan.

Marselino Ferdinan

Gelandang muda ini terkenal dengan kelincahannya dan naluri golnya yang tajam. Dia adalah salah satu pilar kunci di lini tengah Garuda Muda, berperan besar dalam membawa tim ke semifinal.

Performa gemilangnya di Piala Asia U-23 2024 mendapat pujian, termasuk dari pelatih Timnas Italia Roberto Mancini.

Melawan Guinea di babak play-off Olimpiade 2024, Marselino diharapkan tampil lebih ganas dan menjadi kunci kemenangan tim.

Jeam Kelly Sroyer

Kelly, pemain muda asal Papua, membawa sensasi baru di Timnas Indonesia U-23 dengan bakat dan stamina luar biasa seperti rekan-rekannya dari Papua.

Meskipun tidak selalu menjadi starter di Piala Asia U-23 2024, dia selalu memberikan kontribusi positif saat dimainkan.

Jika mendapat kesempatan bermain melawan Guinea, Kelly siap bertarung habis-habisan untuk membantu tim lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI