Suara.com - Erik ten Hag kembali menjadi sorotan menyusul hasil memalukan yang ditorehkan Manchester United di pekan ke-36 Liga Premier Inggris.
Manchester United dihabisi Crystal Palace di Selhurst Park, Selasa (7/5/2024), dengan skor telak 4-0. Empat gol tuan rumah di laga tersebut dicetak oleh Michale Olise (2 gol), Jean-Philippe Mateta dan Tyrick Mitchell.
Baca Juga: Keras! Legenda Inggris Serukan Manchester United Pecat Erik Ten Hag Sebelum Final Piala FA
Menyusul kekalahan tersebut, Manchester United yang saat ini mengoleksi 54 poin dari 35 pertandingan menempati posisi delapan klasemen sementara Liga Premier. Setan Merah tertinggal enam poin dari Tottenham yang berada di zona Liga Europa.
Memiliki satu laga tunda, MU masih memiliki tiga laga tersisa di Liga Premier. Serta satu pertandingan final Piala FA kontra Manchester City yang akan digelar di Wembley, 25 Mei mendatang.
Jelang berakhirnya musim 2023/24, seruan agar Erik ten Hag tinggalkan Old Trafford pun semakin kencang, dan manajemen United diminta untuk segera mencari pengganti.
Berikut tiga pelatih yang bisa gantikan Erik ten Hag di Manchester United.

1. Zinedine Zidane
Nama Zinedine Zidane sudah mencuat sejak lama untuk mengisi posisi manajer di Old Trafford, bahkan sebelum Erik ten Hag ditunjuk sebagai juru taktik Setan Merah.
Zidane, jika bersedia, dinilai sebagai sosok yang paling tepat. Prestasinya sebagai pelatih tidak diragukan, di mana ia berhasil memenangi dua gelar La Liga dan tiga gelar Liga Champions.