5 Rekor Buruk Diukir Manchester United usai Dibantai Crystal Palace, Sudah Tak Tertolong?

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 07 Mei 2024 | 06:50 WIB
5 Rekor Buruk Diukir Manchester United usai Dibantai Crystal Palace, Sudah Tak Tertolong?
Gelandang Manchester United, Mason Mount (kiri) ditekel gelandang Crystal Palace, Will Hughes (kanan) selama pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024 antara Crystal Palace vs Manchester United di Selhurst Park di London selatan pada 6 Mei 2024. Adrian DENNIS / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Musim Manchester United mungkin sudah tak tertolong setelah mereka dibantai Crystal Palace dengan skor telak 0-4. Rentatan rekor buruk pun terukir pasca laga yang berlangsung Selasa (7/5/2024) dini hari WIB.

Setan Merah menyambangi markas Crystal Palace dalam laga pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024 dengan tekad meraih poin penuh demi menjaga asa lolos ke kompetisi Eropa musim depan.

Namun, alih-alih menunjukkan permainan meyakinkan, tim asuhan Erik ten Hag justru porak-poranda di hadapan pendukung tuan rumah.

Baca juga: Media Jepang Bongkar Alasan Cerezo Osaka Ogah Lepas Justin Hubner ke Timnas Indonesia U-23

Baca Juga: Roy Keane Sebut Erling Haaland 'Si Anak Manja', Kenapa?

Kekalahan ini tak hanya membuat Manchester United kini tertahan di peringkat delapan klasemen, tetapi juga menciptakan berbagai rekor buruk yang bahkan diantaranya tak pernah terjadi di era Premier League.

5 Rekor Buruk yang Diukir Manchester United usai Takluk dari Crystal Palace dirangkum dari BBC:

1. Ini adalah kekalahan terbanyak yang diderita United dalam satu musim Premier League (13).

2. Sejak awal musim lalu, hanya Nottingham Forest (lima) yang kalah lebih banyak dalam pertandingan tandang Premier League dengan selisih empat gol atau lebih tinggi dari United (tiga).

3. Kekalahan di Selhurst Park adalah kekalahan dengan skor terbesar yang diderita United musim ini

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Crystal Palace vs Manchester United dan Link Live Streaming

4. United telah kebobolan 81 gol di semua kompetisi musim ini, yang terbanyak dalam satu musim sejak 1976-77 (juga 81).

5. Mereka belum pernah menyelesaikan musim dengan selisih gol minus sejak musim Divisi Satu 1989-90. Mereka saat ini berada di -1.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI