Klasemen Grup A Piala Asia Wanita U-17 2024: Dikalahkan Filipina, Indonesia Masih Terhindar Jadi Juru Kunci

Reky Kalumata Suara.Com
Senin, 06 Mei 2024 | 22:19 WIB
Klasemen Grup A Piala Asia Wanita U-17 2024: Dikalahkan Filipina, Indonesia Masih Terhindar Jadi Juru Kunci
Pesepak bola Timnas Indonesia Putri U-17 Allya Putri (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Filipina Putri U-17 Tea Pidding (kiri) saat pertandingan Grup A Piala Asia Putri U-17 2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Senin (6/5/2024). Timnas Indonesia Putri U-17 kalah lawan Timnas Filipina Putri U-17 dengan skor 1-6. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/aww.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Piala Asia Wanita U-17 2024 dimulai pada Senin (6/5/2024) di Bali, dengan laga pembuka melibatkan keempat tim dari Grup A, Korea Selatan, Korea Utara, tuan rumah Indonesia, dan Filipina.

Dalam pertandingan sore hari, pertarungan antara saudara dekat, Korea Utara versus Korea Selatan, digelar di Bali United Training Center, Gianyar.

Korea Utara dominan sejak awal, dengan gol pertama dari penalti Ri Kuk-Hyang di menit 41, disusul gol Jon Il-Chong menjelang akhir babak pertama untuk mengubah skor menjadi 2-0.

Timnas Korea Utara menang 7-0 melawan Timnas Korea Selatan pada laga pembuka Piala Asia Putri U17 di Bali United Training Center, Kabupaten Gianyar, Bali, Senin (6/5/2024). ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
Timnas Korea Utara menang 7-0 melawan Timnas Korea Selatan pada laga pembuka Piala Asia Putri U17 di Bali United Training Center, Kabupaten Gianyar, Bali, Senin (6/5/2024). ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna

BACA JUGA: Belum Dapat Banyak Menit Bermain, Duo Persija Bersyukur Dipercaya STY ke Timnas Indonesia U-23

Baca Juga: Nama 12 Pemain Guinea Bocor Jelang Hadapi Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade 2024

Di babak kedua, Korea Utara menambah 5 gol lagi, menghancurkan Korea Selatan dengan skor akhir 7-0. Gol-gol tambahan oleh Jong Il-Chong (47', 51', 89'), Ho Kyong (54'), dan Choe Rim-jong (59').

Kemenangan ini menjaga Korea Utara di puncak klasemen Grup A, sementara Korea Selatan berada di posisi terbawah.

Timnas wanita U-17 Indonesia menelan kekalahan telak 1-6 dari Filipina.

Filipina unggul lebih dulu melalui gol Alexa Pino di menit ke-6, sebelum Claudia Scheunemann mencetak gol spektakuler untuk menyamakan kedudukan di menit ke-12.

Namun, Indonesia terus kebobolan lima gol beruntun, dengan gol-gol dari Jael Guy (22'), Ariana Markey (29'), Alexa Pino (35'), Nataniel Collins (54', 61').

Baca Juga: Resmi, Timnas Indonesia U-23 vs Guinea Disiarkan di Televisi Ini

Indonesia tak mampu membalas, sehingga skor akhir menjadi 1-6 untuk kemenangan Filipina. Meskipun demikian, Indonesia masih terhindar dari posisi juru kunci sementara.

Namun, kekalahan ini menunjukkan bahwa PSSI perlu mengadakan kompetisi putri karena tidak ada kompetisi sejak 2019, dan timnas U-17 baru dibentuk beberapa bulan lalu hanya melalui seleksi pemain.

Berikut Link Klasemen Piala Asia Wanita U-17 2024

Kontributor : Imadudin Robani Adam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI