Sejumlah Klub Menolak Lepas Pemain
Kondisi ini membuat Federasi Sepak Bola Guinea (FGF) belum dapat mengonfirmasi skuad final Timnas Guinea U-23 untuk pertandingan melawan Timnas Indonesia U-23, meskipun beberapa nama telah muncul di media.
"Beberapa hal terakhir, termasuk penolakan beberapa klub untuk melepaskan pemain yang dipanggil oleh Kaba Diawara, mendorong FGF untuk menunda pengumuman resmi skuad lengkap 23 pemain yang dipilih untuk play-off Olimpiade Paris," ungkap Escape Foot Guinee.
Dari 12 pemain yang disebutkan, sebagian bermain di Eropa seperti Ilaix Moriba di Getafe, Saidou Sow di RC Starsbourg, Facinet Konte di SC Bastia, dan Ibrahim Diakite di Stade-Lausanne.
Kontributor : Imadudin Robani Adam