Nathan Tjoe-A-On Trending, Namanya Diplesetin Jadi Lirik Berbagai Lagu

Arif Budi Suara.Com
Senin, 06 Mei 2024 | 11:21 WIB
Nathan Tjoe-A-On Trending, Namanya Diplesetin Jadi Lirik Berbagai Lagu
Asal usul Nathan Tjoe-A-On keturunan mana (IG)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain timnas Indonesia U-23, Nathan Tjoe-A-On trending di media sosial X. Sebab, namanya banyak dipakai netizen menjadi lirik dalam berbagai lagu.

Nathan Tjoe-A-On menjadi sorotan karena performanya yang apik di Piala Asia U-23 2024. Bahkan ketika laga melawan Irak, pemain SC Heerenveen ini dianggap sebagai 'penggendong' tim.

Menariknya pesona Nathan bukan hanya disorot di dalam lapangan saja. Banyak kaum hawa yang kagum dengan paras tampannya.

Tidak berhenti di situ, kini kata 'Tjoe' sedang trending di akun media sosial X. Penyebabnya adalah nama Nathan tersebut dimasukkan sebagai lirik lagu.

Baca Juga: Media Jepang Bongkar Alasan Cerezo Osaka Ogah Lepas Justin Hubner ke Timnas Indonesia U-23

BACA JUGA: Aduh Mbaaakk! Tendangan Roket Nathan Tjoe A-On Memakan Korban, Wanita Ini Sampai Terpental

Bahkan akun X @chupnachups membuat utas yang berisi playlist lagu dengan lirik 'Tjoe'. Menariknya lagi, potret bek kiri berusia 22 tahun ini juga dijadikan sebagai cover.

Sontak trending ini mengundang gelak tawa dari warganet. Sebab, banyak lagi yang liriknya diganti oleh nama Nathan Tjoe-A-On.

"Hahaha semuanya aja ganti tjoe," komentar warganet.

"Saya sudah menahan diri dari kemarin semoga nggak ada yang ngeh lagu ini. Udah ndak sama lagi dah nih lagu2 per-tjoe-an," sahut netizen lainnya.

Baca Juga: Guinea Serius Banget! Panggil 4 Pemain Senior Demi Kalahkan Timnas Indonesia U-23

"Pemain Timnas namanya Nathan Tjoe-A-On (Chuaon), lagi naik daun setelah AFC kemarin. Terus fans Kpop pada bikin foto dia dikasih lagu2 kpop yg ada unsur Joha (Choa)nya plesetan Tjoe-A," jelas netizen dengan trendingnya kata 'Tjoe'.

Sementara itu, Nathan Tjoe-A-On masih akan bejuang bersama timnas Indonesia U-23 di playoff Olimpiade Paris 2024 melawan Guinea yang dijadwalkan, Kamis (9/5/2024).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI