Pendidikan Marselino Ferdinan Calon Dosen, Bikin Story 'Negara Lucu' seusai Dihujat Netizen

Irwan Febri Suara.Com
Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:24 WIB
Pendidikan Marselino Ferdinan Calon Dosen, Bikin Story 'Negara Lucu' seusai Dihujat Netizen
Pemain timnas Indonesia Marselino Ferdinan ketika ditemui ANTARA di Hotel Fairmont, Jakarta, Selasa (19/3/2024). (ANTARA/Zaro Ezza Syachniar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Unesa siap memberikan motivasi tambahan kepada mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) tersebut yang masih berjuang meloloskan skuad Garuda Muda ke Olimpiade Prancis 2024.

Nurhasan mengatakan, Unesa sebelumnya telah memberikan beasiswa kuliah gratis kepada eks pemain Persebaya Surabaya itu karena berhasil mengantarkan Timnas Indonesia U-22 meraih medali emas SEA Games 2023.

Kini, Unesa siap menambah beasiswa tersebut agar Marselino bisa melanjutkan studinya ke jenjang S2. Kalau berhasil lolos dari tahap ini, Unesa pun siap menawarkan posisi dosen kepada pemain kelahiran Jakarta itu.

"Waktu Marselino membantu Indonesia raih emas sepak bola di SEA Games 2023 lalu, kami berikan beasiswa kuliah gratis di Unesa," kata Nursahan ketika dikonfirmasi melalui pesan, Jumat (3/5/2024). 

"Sekarang, kami juga menawarkan beasiswa S2, nanti lulus S1 bisa lanjut S2 lagi, beasiswa. Lalu kalau sudah S2 kami tawarkan jadi dosen di Unesa, atas perannya memperkuat timnas," tambahnya.

Kontributor: Muh Faiz Alfarizie

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI