Jadwal Drawing Piala AFF 2024 Sudah Dirilis, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam?

Irwan Febri Suara.Com
Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:14 WIB
Jadwal Drawing Piala AFF 2024 Sudah Dirilis, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam?
Para pemain Timnas Indonesia di laga melawan Vietnam pada 26 Maret 2024 (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) telah merilis jadwal drawing Piala AFF 2024 atau yang kini berganti nama menjadi ASEAN Cup 2024.

Drawing kejuaraan bergengsi antar negara Asia Tenggara tersebut akan dilaksanakan pada Selasa, 21 Mei 2024 pukul 15.00 WIB.

AFF belum mengumumkan pembagian pot. Namun, Timnas Indonesia diprediksi akan berada di Pot 2, mengingat prestasi dalam tiga edisi (fase grup edisi 2018, final 2020, dan semifinal 2022).

Baca Juga: Badan Tim Nasional: Elkan Baggott Sudah Dipanggil, Tinggal Tunggu Respons Klub

Baca Juga: Badan Tim Nasional: Elkan Baggott Sudah Dipanggil, Tinggal Tunggu Respons Klub

Sementara Pot 1 besar kemungkinan akan diisi oleh Vietnam dan Thailand yang berstatus sebagai juara dalam tiga edisi terakhir.

Thailand dua kali beruntun juara Piala AFF 2020 dan 2022. Sementara Vietnam adalah juara pada edisi 2018.

Dikarenakan pot itu, Timnas Indonesia berpeluang satu grup lagi dengan Vietnam yang telah dikalahkan skuat Garuda dalam tiga laga beruntun di berbagai edisi.

Baca Juga: Shin Tae-yong Bingung Justin Hubner Bikin Blunder Fatal Berbuah Gol Kemenangan Irak

Namun, Vietnam dipastikan akan berbeda di Piala AFF 2024. Sebab, mereka kini resmi memiliki nakhoda baru, yakni Kim Sang-sik dari Korea Selatan.

Baca Juga: Nggak Terima Marselino Ferdinan Dihujat Fans Timnas Indonesia, Evan Dimas: Dukunglah dengan Bijak!

Piala AFF 2024 rencananya akan berlangsung pada 23 November hingga 21 Desember 2024. Timnas Indonesia berpeluang menjadi juara dengan materi pemain yang mengesankan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI