Terancam Tanpa Justin Hubner, Timnas Indonesia U-23 Kehilangan Rizky Ridho Lawan Guinea

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:42 WIB
Terancam Tanpa Justin Hubner, Timnas Indonesia U-23 Kehilangan Rizky Ridho Lawan Guinea
Pemain Timnas Indonesia Rizky Ridho berebut bola dengan pemain Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Senin (29/4/2024). [PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia U-23 terancam keropos di lini belakang saat melawan Guinea di babak play-off Olimpiade 2024 pada 9 Mei. Selain karena Justin Hubner yang terancam absen, Rizky Ridho ternyata masih belum bisa diturunkan.

Sekadar mengingat, Rizky Ridho mendapat kartu merah langsung ketika Timnas Indonesia U-23 berhadapan dengan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada 29 April. Sang pemain mendapat hukuman dua kali larangan bermain karena hal tersebut.

Wasit Shen Yinhao memberikan kartu merah kepada bek Indonesia Rizky Ridho saat pertandingan semifinal Piala Asia U23 2024 antara Indonesia melawan Uzbekistan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024). [Karim JAAFAR / AFP]
Wasit Shen Yinhao memberikan kartu merah kepada bek Indonesia Rizky Ridho saat pertandingan semifinal Piala Asia U23 2024 antara Indonesia melawan Uzbekistan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024). [Karim JAAFAR / AFP]

Baca Juga: Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U-23 2024: Joel Fujita Pemain Terbaik, Ali Jasim Top Skor

Ridho sudah tak tampil ketika Timnas Indonesia U-23 kalah 1-2 melawan Irak dalam laga perebutan tempat ketiga pada 2 Mei lalu.

Nah, ternyata hukuman pemain Persija Jakarta itu dilanjut di laga play-off Olimpiade melawan Guinea. Tentu saja ini membuat barisan pertahanan Garuda Muda berkurang kekuatannya.

"Rizky Ridho masih belum bisa bermain," kata asisten pelatih Timnas Indonesia U-23 Nova Arianto saat dihubungi awak media, Sabtu (4/5/2024).

Timnas Indonesia U-23 juga terancam tanpa diperkuat oleh Justin Hubner. Sang pemain saat ini sudah pulang ke Cerezo Osaka setelah tampil di Piala Asia U-23 2024.

Namun, ada kans pemain 20 tahun itu kembali. Saat ini, klub asal Jepang itu sedang dilobi agar kembali mau meminjamkan Justin Hubner.

"Kita tunggu saja kabar terbarunya," pungkas mantan pemain Persib Bandung itu.

Baca Juga: Butuh Justin Hubner untuk Hadapi Guinea, Timnas Indonesia U-23 Surati Cerezo Osaka

Jika menang pada laga melawan Guinea, Timnas Indonesia U-23 akan lolos ke Olimpiade 2024, kemudian bergabung di Grup A. Tim Merah Putih akan mendapat lawan sangat kuat yakni tuan rumah Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru.

Cabang Olahraga sepak bola putra Olimpiade 2024 akan berlangsung mulai 24 Juli sampai 9 Agustus. Akan menjadi sejarah andai Timnas Indonesia U-23 bisa berlaga di sana.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI