Suara.com - Kekalahan Timnas Indonesia U-23 dari Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 masih memunculkan kekecewaan.
Bukan soal permainan skuad asuhan Shin Tae-yong, melainkan kepemimpinan wasit asal Tiongkok, Shen Yinhao yang dinilai banyak melakukan keputusan kontroversial.
Sederet kontroversi yang terjadi mulai membatalkan free kick Witan Sulaeman, menganulir gol Muhammad Ferarri hingga memberikan kartu merah untuk kapten Rizky Ridho Ramadhani.
Baca Juga:
Stadion Abdullah bin Khalifa Saksi Bisu Kejayaan Timnas Indonesia: Dua Negara Tumbang!
Komang Teguh: Putra Kabupaten Bangli dan Pemain Pertama Indonesia yang Cetak Gol di Piala Asia U-23
Bahkan Menteri Keuangan, Sri Mulyani pun menuliskan uneg-uneg alias curhat di akun Instagram @smindarwati.
Dalam unggahan yang dilansir Suara.com, Rabu (1/5/2024), Sri Mulyani menceritakan saat kena prank gol Ferarri yang dibatalkan wasit.
"Menit ke 61 - Gol Muhammad Ferrari membobol gol Uzbekistan. Kegembiraan meledak, kemudian gol dianulir Wasit Shen Yinho dengan VAR (Video Assistant Referee). Kebahagian terhempas …
Baca Juga: Hadapi Irak U-23, Skuad Garuda Muda Memiliki Peluang Besar Raih Kemenangan
Menteri asal Bandar Lampung itu semakin merasakan kesedihan usai striker Uzbekistan, Khusain Norchaev membobol gawang Indonesia menit ke-68.