Suara.com - Meskipun kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia U-23 masih punya satu kesempatan untuk menuju Olimpiade 2024 di Paris.
Walaupun kalah 0-2 dari Uzbekistan, harapan masih ada bagi Rizky Ridho dkk. untuk mewakili Asia Tenggara di Olimpiade 2024.
Timnas Indonesia U-23 akan berhadapan dengan Irak dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024, yang akan berlangsung pada Kamis (2/5/2024).
Baca Juga: Muhammad Ferarri Anggap Keputusan Wasit Janggal usai Anulir Golnya ke Gawang Uzbekistan
Irak menjadi lawan Timnas Indonesia U-23 karena mereka juga kalah 0-2 dari Jepang dalam semifinal lainnya.
Jadi, jangan lewatkan pertandingan antara Timnas Indonesia U-23 dan Irak karena akan sangat seru dan tidak kalah menarik dari laga final.
Pada Kamis, 2 Mei 2024, pukul 22.30 WIB, di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, akan berlangsung pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.
Anda dapat menyaksikannya secara langsung di RCTI atau melalui streaming di Vision +.
Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024:
· Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha
· Kamis, 2 Mei 2024
· Kick-off: 22.30 WIB
· Live: RCTI
· Streaming: Vision +
Kontributor : Imadudin Robani Adam