Suara.com - Meskipun kalah dari Uzbekistan dengan skor 0-2, timnas Indonesia U-23 masih berpeluang untuk ke Olimpiade 2024 di Paris.
Setidaknya masih ada dua skenario lagi yang bisa dicapai oleh timnas Indonesia U-23 setelah dikalahkan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024
Lantas kira-kira skenario apa saja untuk timnas Indonesia lolos ke Olimpiade 2024? Ini ulasannya.
Baca Juga: Hasil Semifinal Piala Asia U-23: Siapa yang Melaju ke Final dan Perebutan Peringkat tiga?
Merebut Tempat Ketiga di Piala Asia U-23 2024
Timnas Indonesia U-23 bertujuan meraih posisi ketiga dalam Piala Asia U-23 2024.
Mereka akan bermain untuk posisi tersebut pada 2 Mei nanti. Lawan mereka akan ditentukan oleh hasil pertandingan antara Jepang vs Irak.
Jika berhasil meraih posisi ketiga, Timnas U-23 Indonesia akan langsung melaju ke Olimpiade 2024.
Menang di Playoff Atas Guinea
Baca Juga: Wasit Shen Yinhao Jadi Amukan Fans Timnas Indonesia, Dihantam Tangga Hingga Dilindas Sepeda
Meskipun kalah di laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia U-23 masih punya kesempatan untuk lolos ke Olimpiade 2024, ini merupakan cara kedua mereka.
Jika mereka finish di peringkat keempat, mereka akan menghadapi Guena dalam babak play-off menuju Olimpiade 2024.
Play-off ini dijadwalkan berlangsung pada 9 Mei 2024. Olimpiade 2024 di Paris akan dimulai bulan Juli mendatang.
Kontributor : Imadudin Robani Adam