Jadi Cadangan Sampai Semifinal dan Belum Main, 3 Sosok ini Layak Dicoba Shin Tae-yong di Piala Asia U-23

Minggu, 28 April 2024 | 08:31 WIB
Jadi Cadangan Sampai Semifinal dan Belum Main, 3 Sosok ini Layak Dicoba Shin Tae-yong di Piala Asia U-23
Marselino Ferdinan saat membela Timnas Indonesia U-23 di laga melawan Korea Selatan (the-afc.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

2. Daffa Fasya

Daffa Fasya, penjaga gawang ketiga Timnas U-23 Indonesia, belum bermain di Piala Asia U-23 2024 karena persaingannya dengan dua kiper senior, Ernando Ari dan Adi Satryo, yang tampil impresif.

Meskipun Ernando Ari bermain cemerlang, Adi Satryo juga dipercaya saat Ari tidak dalam kondisi optimal.

Kedua kiper itu menunjukkan performa yang baik, membuat Daffa sulit mendapatkan kesempatan bermain.

3. Bagas Kaffa

Bagas Kaffa, pemain belakang Timnas U-23 Indonesia, belum mendapat kesempatan bermain di Piala Asia U-23 2024 di bawah kepemimpinan Shin Tae-yong.

Meskipun alasan pastinya tidak jelas, Shin tampaknya lebih memilih pemain lain seperti Rio Fahmi dan Fajar Fathur Rahman untuk lini belakang.

Bahkan, dalam pertandingan terakhir melawan Korea Selatan, Shin memilih Jeam Kelly Sroyer sebagai wing back kanan daripada Bagas Kaffa.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

Baca Juga: Suporter Timnas Indonesia U-23 di Qatar Luar Biasa, Exco PSSI Sampai Geleng-geleng Kepala

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI