Suara.com - Timnas Indonesia U-23 kembali menciptakan kejutan di Piala Asia U-23 2024 dengan mengalahkan Korea Selatan U-23 di perempat final.
Pertandingan dramatis itu berakhir dengan adu penalti yang dimenangkan oleh Indonesia U-23 dengan skor 11-10 setelah skor imbang 2-2 dalam waktu normal.
Rafael Struick menjadi pahlawan dengan mencetak dua gol untuk Indonesia, meskipun Korea Selatan berhasil menyamakan kedudukan melalui gol bunuh diri Komang Teguh dan Jeong Sang-bin.
Baca Juga: Momen Kocak Ivar Jenner Kepleset saat Rayakan Timnas Indonesia U-23, Gara-gara Cekeran
1. Langsung Cetak Brace
Struick, pemain naturalisasi, membawa kontribusi besar dengan dua gol untuk Timnas Indonesia U-23 melawan Korea Selatan U-23.
Dia satu-satunya pemain yang berhasil mencetak gol dalam pertandingan tersebut.
Sebelumnya, Korea Selatan tidak mencatatkan cleansheet di fase grup. Struick juga sukses sebagai algojo ketiga dalam adu penalti.
2. Belum Menunjukan Taring di Fase Grup
Performa Struick menunjukkan peningkatan saat melawan Korea Selatan U-23, meskipun sebelumnya kurang memuaskan dalam fase grup.
Meskipun tidak mencetak gol dalam tiga pertandingan sebelumnya, ia menemukan ketajamannya dalam pertandingan tersebut.
Selain mencetak gol, ia juga memberikan umpan berkelas kepada Marselino Ferdinan, meskipun sayangnya tembakan Marselino melebar dari gawang.
Kontributor : Imadudin Robani Adam