2. Ahmad Nufiandi
![Ahmad Nufiandini (kanan) dihadang pesepak bola Singapura, Safirul Sulaiman dalam pertandingan Sepak Bola Sea Games ke-28 di Stadion Jalan Besar, Singapura, Kamis (11/6).[Antara]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2015/06/12/o_19nhtnpe7108rcifj2c16j81dvva.jpg)
Selain Kambuaya, ada nama Ahmad Nufiandani, pemain Dewa United yang membobol gawang Bajul Ijo di laga tersebut.
Dia sebelumnya merupakan penyerang andalan Persebaya pada Liga 1 2022/2023.
3. David Da Silva

Persib Bandung menang 3-1 atas Persebaya Surabaya, dengan ketiga gol dicetak oleh striker asing mereka, David da Silva.
Ini merupakan hattrick sang pemain Brasil yang juga merupakan mantan pemain Persebaya, memperpanjang rekor selalu mencetak gol dalam lima pertemuan terakhir di Liga 1 sejak musim 2021/2022.
Dengan hattrick ini, David da Silva kini memuncaki daftar pencetak gol Liga 1 musim ini dengan 25 gol dan telah mencetak total 91 gol dalam sejarah Liga 1, menjadi yang terbanyak di antara pemain lain.
4. Irfan Jaya
![Winger Bali United, Irfan Jaya (tengah) melepaskan tendangan ketika mendapat kawalan dari para pemain Persik Kediri dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya, Kediri, Senin (5/2/2024) malam WIB. [Dok. Bali United]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/02/06/78498-winger-bali-united-irfan-jaya-persik-kediri-vs-bali-united.jpg)
Kekalahan 0-2 dari Bali United menegaskan kenyataan pahit bagi Persebaya Surabaya dibobol oleh mantan pemain mereka, Irfan Jaya, yang membuka skor dalam pertandingan tersebut.
Baca Juga: Waspadai Amukan Singo Edan, Tavares Minta Pemain PSM Makassar Kerja Keras Hadapi Arema FC
Gol indah itu dihasilkan dari umpan Eber Bessa yang cantik, dengan Irfan menyelesaikannya dengan satu sentuhan pada menit ke-35.