Ngarep Timnas Indonesia vs Korsel di Partai Puncak Piala Asia U-23, STY Sesalkan 'Final Kepagian' Terjadi

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 23 April 2024 | 15:07 WIB
Ngarep Timnas Indonesia vs Korsel di Partai Puncak Piala Asia U-23, STY Sesalkan 'Final Kepagian' Terjadi
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong menghadiri konferensi pers jelang laga Piala Asia U-23 2024 di Qatar. [dok. PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong (STY) mengomentari pertandingan perempat final Piala Asia U-23 2024 melawan negaranya sendiri, Korea Selatan (Korsel). STY menyesalkan 'final kepagian' terjadi.

Sebelumnya, Shin Tae-yong memang sudah pernah mengungkapkan mimpinya di Piala Asia U-23 kali ini. Mimpi tersebut adalah Timnas Indonesia U-23 bertemu Korea Selatan di partai final.

Namun, pelatih berusia 53 tahun tersebut harus menerima realita bahwa skuad Garuda Muda --julukan Timnas Indonesia U-23-- yang diasuhnya sudah akan bertemu Korsel di babak delapan besar.

Timnas Indonesia U-23 akan menantang Korea Selatan U-23 dalam pertandingan perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (26/4/2024) dini hari WIB.

Baca Juga: Timnas Indonesia Tembus Perempat Final Piala Asia U-23, STY: Target Baru Tercapai 50 Persen

"Saya akan merasa bahagia jika bertemu Korea Selatan U-23 di final Piala Asia U-23," ujar Shin Tae-yong kepada media Korea Selatan, News1.

"Itu adalah impian dan harapan saya. Saya berharap bisa bertemu di final Piala Asia U-23 daripada di perempat final," jelas pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 Rusia itu.

Timnas Indonesia U-23 melaju ke delapan besar Piala Asia U-23 2024 dengan status runner-up Grup A. Tim Garuda Muda itu meraup 6 poin hasil dari dua kemenangan dan sekali kalah.

Sementara itu, sesudah mendapatkan kepastian lawan Timnas Indonesia U-23 di perempat final Piala Asia U-23 adalah Korea Selatan yang merupakan negara asalnya, STY enggan berbicara banyak.

"Tidak ada komentar. Saya tidak akan memberikan komentar apapun. Wawancara akan dilakukan setelah pertandingan," cetus Shin Tae-yong dilansir dari media Korea Selatan lainnya, Chosun, Selasa (23/4/2024).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI