Sukses Kalahkan Australia, STY Percaya Diri Timnas Indonesia U-23 Bisa Menang Lawan Yordania

Jum'at, 19 April 2024 | 11:51 WIB
Sukses Kalahkan Australia, STY Percaya Diri Timnas Indonesia U-23 Bisa Menang Lawan Yordania
Shin Tae-yong (Instagram/Shin Tae-yong)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong cukup percaya diri bisa mengalahkan Yordania dalam matchday pamungkas Grup A Piala Asia U-23 2024 pada 21 April mendatang. Itu setelah Garuda Muda mampu menumbangkan Australia dengan skor tipis 1-0.

Timnas Indonesia U-23 mengalahkan Australia dalam laga kedua Grup A di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Kamis (18/4/2024) malam WIB. Gol satu-satunya tim Merah Putih diciptakan oleh Komang Teguh.

Shin Tae-yong punya rasa percaya diri yang cukup tinggi anak asuhannya bisa mengalahkan Yordania di laga selanjutnya. Dengan sedikit evaluasi, ia yakin tim Merah Putih tampil bagus di laga nanti.

Timnas Indonesia U-23 (pssi.org)
Timnas Indonesia U-23 (pssi.org)

Baca Juga: Tampil Ciamik Bantu Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Australia, Ernando Ari Merendah

Baca Juga: 3 Pekan Tersisa, Ricky Kambuaya Pede Dewa United Tembus Championship Series BRI Liga 1

"Jelas, kami memiliki banyak kekurangan sepanjang pertandingan ini (melawan Australia)," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai laga.

"Kami akan memperbaikinya dan kami akan terus berkembang dan memeriksa level performa kami. Jadi saya pikir kami bisa tampil bagus melawan Yordania," jelasnya.

Adapun Timnas Indonesia U-23 tidak boleh kalah dari Yordania jika ingin lolos ke babak perempat final dengan begitu tim Merah Putih akan melangkah ke fase selanjutnya sebagai runner-up Grup A.

Demi bisa lolos, Shin Tae-yong akan mempelajari kekuatan Yordania. Caranya mengamati permainan mereka ketika bertanding melawan Australia dan Qatar.

Seperti diketahui, Yordania sempat tampil imbang 0-0 kontra Australia kemudian dikalahkan Qatar 1-2. STY akan menganalisa laga itu.

Baca Juga: Persaingan BRI Liga 1 Makin Gila, Saling Sikut Rebut Tiket Championship Series

"Pertandingan pertama ketika Australia bermain melawan Yordania, saya menontonnya melalui TV dan saya tidak bisa menilai level performa mereka hanya dengan menganalisis satu pertandingan. Dan sebenarnya, saya tidak punya cukup waktu untuk mengenalinya," jelas STY.

"Jelas, mereka (Yordania vs Qatar) sedang bermain sekarang (tadi malam). Dan pertandingan itu dan pertandingan pertama melawan Australia, saya akan melihatnya lebih dekat, jadi saya akan bersiap untuk itu," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI