Suara.com - Shayne Pattynama bereaksi terhadap keputusan kontroversial wasit Nasrullo Kabirov terhadap Timnas Indonesia U-23, mengekspresikan ketidakpuasannya melalui akun Instagram pribadinya.
Timnas Indonesia U-23 memulai perjalanan mereka di Piala Asia U-23 2024 dengan melawan tuan rumah, Qatar U-23, dalam laga perdana Grup A.
Meskipun bermain dengan semangat di Stadion Jassim bin Hamad, Doha, pada Senin malam, 15 April 2024, Timnas Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Qatar U-23 dengan skor 0-2.
BACA JUGA: Qatar Sering 'Gosok Voucer' Penalti, Malaysia Jadi Saksi Sebelum Timnas Indonesia U-23
Baca Juga: Media Vietnam Sorot Timnas Indonesia Terjungkal Usai Dikalahkan Qatar: Ini Bencana
Wasit asal Tajikistan, Nasrullo Kabirov, menuai kritik karena beberapa keputusannya yang dianggap menguntungkan Timnas Qatar U-23, terutama setelah dua pemain Timnas Indonesia U-23, Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, diusir dari lapangan.

Ivar Jenner diusir setelah menerima kartu kuning kedua yang dipandang kontroversial oleh banyak pihak, sedangkan Ramadhan Sananta juga harus meninggalkan lapangan dengan kartu merah di menit-menit terakhir pertandingan.
Shayne Pattynama, pemain Timnas Indonesia senior, juga turut angkat bicara atas kejadian tersebut, menekankan bahwa Timnas Indonesia U-23 seakan berhadapan dengan wasit, seperti yang ia ungkapkan dalam unggahannya di Instagram.
“Indonesia against referee,” tulis Syahne Pattynama dalam akun Instagram pribadinya @s.pattynama dengan memasang emoji badut.
Baca Juga: Media Vietnam Soroti Keberanian PSSI yang Berusaha Lawan 'Kezaliman' Qatar di Piala Asia U-23 2024
Dengan menyertakan emoji badut, Pattynama mengekspresikan kekecewaannya terhadap keputusan wasit yang diyakininya merugikan Timnas Indonesia U-23.
Kekalahan ini menempatkan Timnas Indonesia U-23 di posisi terbawah klasemen sementara Grup A Piala Asia U-23 2024, tanpa mengumpulkan satu poin pun hingga saat ini.