Sayang serangan yang dibangun tim tuan rumah tidak efektif. Beberapa kali serangan bisa dipatahkan hingga pada akhirnya skor 2-0 tidak berubah sampai turun minum.
Tertinggal 0-2 membuat Persita tampil lebih agresif di babak kedua. Sejak dimulainya paruh kedua, mereka langsung memberikan tekanan.
Hingga pada akhirnya Persita bisa memperkecil ketertinggalan pada menit ke-49. Umpan tarik Vidal bisa diselesaikan oleh Irsyad Maulana. Skor kini menjadi 1-2.
Tidak butuh waktu lama bagi Persita menambah gol. Ramiro Fergonzi mencatatkan namanya di papan skor lewat titik putih pada menit ke-58.
Setelah itu jalannya pertandingan menjadi seru. jual beli serangan terjadi meski lebih banyak ada di Persita.
Ada penurunan tempo permainan saat memasuki menit ke-80. Setelah tampil dengan intensitas tinggi, kedua tim kesulitan bongkar pertahanan lawan masing-masing.
Hingga pada akhirnya Persib Bandung mencetak gol tepat pada menit ke-89. Tandukan David da Silva dari skema tendangan penjuru masuk ke dalam gawang sekaligus mengubah kedudukan menjadi 3-2.
Persita tidak menyerah begitu saja. Mereka akhirnya bisa menyamakan kedudukan di menit-menit akhir pertandingan usai Fahreza Sudin mencatatkan namanya di papan skor.
Adapun skor 3-3 sekaligus mengakhiri pertandingan. Kedua tim harus puas berbagi angka.
Baca Juga: Bentrok di Laga Perdana Piala Asia U-23 2024, Ini Rekor Pertemuan Timnas Indonesia U-23 vs Qatar
Susunan pemain