Suara.com - Australia U-23 sebagai calon lawan Timnas Indonesia U-23 punya hasil uji coba cukup positif jelang gelaran Piala Asia U-23 2024.
Timnas U-23 berada di Grup A bersama rival-rival kuat yaitu Australia, Yordania, dan tuan rumah Qatar di Grup A. Para tim peserta pun sudah melakukan uji coba.
Salah satunya Australia yang memilih ikut di kompetisi WAFF Championship U-23 pada Maret lalu bersama Yordania.
Baca Juga: Namanya Indonesia Banget, Striker Keturunan Timnas Thailand U-23 Jadi Sorotan
Baca Juga: AFC Puji Pelatih Shin Tae-yong yang Sukses Latih Timnas Indonesia U-23
Dalam ajang itu Australia bermain sebanyak tiga kali dengan rincian meraih dua kali kemenangan dan sekali kalah.
Kemenangan pertama diraih pada laga perdana saat melawan Irak. Australia U-23 menang dengan skor tipis 2-1.
Di laga kedua Australia melawan Mesir. Setelah bermain imbang 1-1 di waktu normal, Australia U-23 menang atas Mesir di babak adu penalti.
Baca Juga: Profil Dender FC, Calon Klub Baru Marselino Ferdinan di Eropa?
Australia pun melangkah ke final dan menghadapi Korea Selatan U-23. Lagi-lagi mereka bermain imbang 2-2 hingga waktu normal.
Baca Juga: Berada di Grup A, STY Yakin Timnas Indonesia U-23 Mampu Bersaing di Piala Asia
Namun kali ini kisahnya berbeda, Australia U-23 kalah dari Korea Selatan dengan skor 3-4 di babak adu penalti.
Adapun, jadwal Piala Asia U-23 2024 dimulai pada 15 April -3 2024. Timnas Indonesia U-23 akan melawan Australia U-23 pada Kamis 18 April 2024.
Kontributor: Aditia Rizki