Ambil Hati Pemain Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Dibantu Anaknya

Arif Budi Suara.Com
Jum'at, 05 April 2024 | 15:27 WIB
Ambil Hati Pemain Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Dibantu Anaknya
Shin Tae-yong belum move on dengan kemenangan telak timnas Indonesia lawan Vietnam. (Instagram/@shintaeyong7777)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengaku ada andil dari anaknya ketika memahami anak asuhnya di skuad Garuda.

Shin Tae-yong mengandalkan pemain muda di timnas Indonesia. Meski memotong satu generasi, ia sukses menciptakan progers di tim Merah Putih.

Buktinya skuad Garuda mencetak sejarah di Piala Asia 2023 ketika lolos dari fase grup. Kali ini, kans timnas Indonesia juga besar untuk melaju ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Ditambah ranking FIFA timnas Indonesia juga melejit menempati posisi ke-134 dunia. Naik delapan peringkat.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-20 Selesai TC, Berikut Evaluasi Indra Sjafri

BACA JUGA: Resmi! Alfeandra Dewangga dan Justin Hubner Batal Bela Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Dengan rata-rata pemainnya yang masih muda, yakni 24,7 tahun, ternyata Shin Tae-yong dibantu anaknya untuk memahami karakter pemain timnas Indonesia.

Pasalnya Shin Tae-yong memiliki dua anak, Shin Jae-won dan Shin Jae-hyuk yang usianya tidak beda jauh dengan pemain yang mengisi skuad Garuda.

"Kedua anak sy merupakan para pemain sepak bola. Saya terus belajar untuk mengetahui tentang mentalitas seperti apa yang dimiliki generasi pemain saat ini," ucap Shin Tae-yong dikutip dari Chosun.

Berkat bantuan dua anaknya itu, Shin Tae-yong bisa memahami pemain muda timnas Indonesia. Selain itu, ia juga berhasil mengambil hati para pemain.

Baca Juga: Profil Mohammed Maran, Striker Arab Saudi Rekan Cristiano Ronaldo yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia U-23

Menurutnya jika sudah terjadi koneksi demikian, maka pemain dianggap bakal tampil sekuat tenaga agar tidak mengecewakan sang pelatih.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI