3 Rekor Premier League Tercipta usai Man United Kena Comeback Chelsea

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 05 April 2024 | 14:44 WIB
3 Rekor Premier League Tercipta usai Man United Kena Comeback Chelsea
Gelandang Manchester United asal Argentina, Alejandro Garnacho berebut bola dengan kiper Chelsea asal Serbia, Djordje Petrovic saat ia mencetak gol ketiga timnya selama pertandingan pekan ke-31 Liga Inggris 2023-2024 antara Chelsea vs Manchester United di Stamford Bridge di London pada 4 April 2024. Glyn KIRK / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Duel Chelsea vs Manchester United dalam laga pekan ke-31 Liga Inggris atau Premier League 2023-2024 berakhir dengan cara sensasional yang sekaligus memecahkan tiga rekor di kompetisi tersebut.

The Blues, julukan Chelsea, sukses menang comeback atas Manchester United dengan skor 4-3 dalam pertandingan penuh drama yang tersaji di Stamford Bridge, Jumat (5/4/2024) dini hari WIB tersebut.

Chelsea sempat unggul dua gol lebih dulu lewat Conor Gallagher dan Cole Palmer pada menit ke-4 dan 19. Namun, Man United secara luar biasa mampu comeback untuk unggul 3-2.

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Arab Saudi Malam Ini, Struick dan Ivar Jenner Starter?

Baca Juga: Arsenal Kembali Pimpin Klasemen Liga Inggris, Mikel Arteta Puji Habis Martin Odegaard

Manchester United membalikan keadaan lewat gol-gol dari Alejandro Garnacho (34', 67') dan Bruno Fernandes (39').

Di saat Setan Merah sepertinya akan memenangkan laga lantaran mampu menjaga keunggulan itu hingga menit 90+9', Chelsea secara dramatis membalikan keadaan lewat dua gol cepat jelang laga berakhir.

Cole Palmer mencetak gol penalti pada menit 90+10 sebelum melengkapi hattrick-nya satu menit berselang sekaligus membuat Chelsea menang 4-3.

Ilustasi Chelsea vs Manchester United di Liga Inggris 2023/2024. [Suara.com]
Ilustasi Chelsea vs Manchester United di Liga Inggris 2023/2024. [Suara.com]

Menyitat BBC, kemenangan gila Chelsea atas Manchester United menciptakan tiga rekor Premier League. Berikut ulasannya.

  • Manchester United memimpin pertandingan hingga menit 99,17 detik sebelum berbalik kalah merupakan rekor terbaru dalam pertandingan Premier League.
  • Hattrick Cole Palmer untuk Chelsea pada menit 100,39 detik adalah rekor gol kemenangan terbaru (sejak 2006-2007) dalam pertandingan Premier League.
  • Gol penyama kedudukan dan kemenangan Chelsea yang dicetak Cole Palmer cuma berjarak 81 detik.

Baca Juga: Media Vietnam Soroti Pemain Premier League yang Pilih Timnas Indonesia Ketimbang Suriname: Mereka Semakin Tangguh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI